Mohon tunggu...
Info UM Bandung
Info UM Bandung Mohon Tunggu... Penulis - Bandung

Bandung

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Muhasabah Adalah Bekal Kaum Beriman

12 Januari 2025   13:26 Diperbarui: 12 Januari 2025   13:26 19
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dadang Kahmad (Sumber: Youtube TVMU Channel/RPL).

Bandung - Ketua Badan Pembina Harian UM Bandung Dadang Kahmad mengingatkan umat Islam akan pentingnya bertakwa dalam menjalani kehidupan. Takwa, menurut Dadang, berarti menjalankan hidup sesuai hukum Allah, baik hukum alam maupun syariat. Dalam surah Al-Hasyr ayat 18-20, Allah memerintahkan manusia untuk senantiasa mengevaluasi apa yang telah diperbuat.

Dadang menegaskan bahwa hukum alam harus ditaati melalui ilmu pengetahuan. Ia mencontohkan, pelanggaran terhadap hukum alam, seperti merusak lingkungan, dapat menyebabkan bencana seperti banjir. "Hal ini terjadi karena ulah tangan-tangan manusia," ujar Dadang dalam siaran di YouTube TVMU Channel belum lama ini. Ia juga mengingatkan bahwa pelanggaran syariat agama, seperti meninggalkan salat, akan mendatangkan konsekuensi berat di akhirat.

Memasuki tahun baru 2025, Dadang mengajak umat Islam untuk melakukan evaluasi diri. Ia mengingatkan agar setiap orang menimbang antara ketaatan dan kemaksiatan yang dilakukan selama tahun lalu. "Evaluasi ini penting agar kita dapat memperbaiki diri ke arah yang lebih baik," katanya. Menurutnya, muhasabah merupakan bekal bagi umat beriman untuk menghadapi kehidupan dunia dan akhirat.

Lebih lanjut, Dadang menekankan bahwa seorang muslim harus menjadikan hari ini lebih baik dari kemarin, dan esok lebih baik dari hari ini. "Jika hari ini sama dengan kemarin, kita rugi. Jika lebih buruk, kita celaka," ujarnya. Ia menambahkan bahwa kehati-hatian dalam bertindak sangat penting karena konsekuensinya akan sangat berat di hadapan Allah kelak.

Sebagai Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Dadang juga menekankan bahwa takwa adalah kunci keselamatan. Ia menjelaskan, hanya orang-orang bertakwa yang aman dari siksaan Allah. Rasulullah SAW pun mengajarkan bahwa orang yang baik adalah mereka yang mempersiapkan diri sebelum berhadapan dengan Allah.

Menurut Dadang, pentingnya takwa karena Allah Maha Mengetahui setiap perbuatan manusia. "Allah memiliki sifat khabir, yang berarti mengetahui secara detail. Setiap amal kita dicatat oleh malaikat Rakib dan Atid," tuturnya. Hal ini, menurutnya, menjadi pengingat agar manusia senantiasa berhati-hati dalam bertindak.

Mengakhiri pesannya, Dadang menyoroti pentingnya zikir dan syukur saat pergantian tahun. Ia mengingatkan agar umat Islam tidak terjebak dalam perilaku yang melupakan Allah. "Penghuni surga dan neraka itu berbeda. Penghuni surga adalah mereka yang mendapat kemenangan karena akhlak dan amalnya," pungkasnya. Ia menegaskan bahwa identitas keimanan harus dijaga dengan menjauhi dosa dan meningkatkan kebaikan.***

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun