Mohon tunggu...
Ainnunsin
Ainnunsin Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Belajar untuk lebih baik..

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Taman Sari, Bukan Sembarang Taman

26 Februari 2023   15:37 Diperbarui: 26 Februari 2023   15:38 609
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Taman Sari Yogyakarta (Sumber:dokumen pribadi Atika Nada Sari)

Mendengar kata Taman, apa yang kalian pikirkan? Umumnya adalah tempat dimana ada tumbuh-tumbuhan, bunga, atau pun ada tempat bermain. Tetapi berbeda dengan Taman Sari yang ada di Yogyakarta. Taman Sari adalah salah satu destinasi wisata di Yogyakarta yang selalu ramai pengunjung.

Taman Sari memiliki bangunan yang unik dan merupakan bangunan lama. Tempat ini berada di jalan Tamanan, Patehan Keraton, Kota Yogyakarta. Taman Sari ini dibangun pada masa pemerintahan Sri Sultan Hamengkubuwono l pada tahun 1758. Memiliki luas sekitar 10 hektar dan terdapat 57 bangunan yang indah dan kokoh.

Bangunan-bangunan yang terdapat di Taman Sari yaitu kolam pemandian, danau buatan beserta pulaunya, lorong bawah tanah, kanal air, jembatan gantung dan beberapa bangunan lainnya. Pembangunan Taman Sari ini dimulai setelah terjadinya proses penandatanganan perjanjian Giyanti pada tahun 1755. Di mana sebelum terjadi perpecahan dalam Keraton yang mengakibatkan terbelahnya Mataram menjadi dua bagian yaitu pasukan Surakarta dan kesultanan Yogyakarta.

Pembangunan Taman Sari ini bertujuan sebagai tempat untuk beristirahat tempat rekreasi Sultan beserta keluarganya. Dan juga digunakan sebagai benteng pertahanan dalam menghadapi musuh. Arsitektur pada bangunan Taman Sari dipimpin oleh orang Portugis yang bangunannya dominan bergaya Portugis tetapi tetap terdapat simbol-simbol Jawa.

Pot yang mengelilingi kolam (Sumber: dokumen pribadi Atika Nada Sari)
Pot yang mengelilingi kolam (Sumber: dokumen pribadi Atika Nada Sari)


Taman Sari Jogja mudah menjadi kawasan cagar budaya yang menjadi tujuan wisata para wisatawan baik lokal maupun mancanegara untuk melakukan wisata sejarah dan budaya di Yogyakarta.
Fasilitas yang terdapat di Taman Sari Jogja: Area parkir yang cukup luas, toilet, pemandu atau  tour guide, tokoh-tokoh souvenir dan warung makanan dan minuman.

Di Taman Sari Yogyakarta terdapat daya tariknya tersendiri yaitu:
1.kolam taman sari

Terdapat tiga buah kolam dengan nama manusia yang berbeda, yaitu Umbul pamucar untuk para selir raja, Umbul kawitan untuk putra-putri raja, dan Umbul penguras kolam untuk raja.

Kolam Umbul pamucar dan Umbul kawitan terletak dekat dengan pintu gerbang. Biasanya di tepian kolam dihiasi dengan ukiran dan ornamen seperti teratai selain itu juga terdapat pot-pot bunga yang mengelilingi kolam.

2.Bangunan yang menawan dan menarik

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun