Program PKL MBKM SKM Penggerak UNNES Tahun 2024 merupakan program Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang diselenggarakan oleh Prodi Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kedokteran, Universitas Negeri Semarang. Program ini dilakukan di 3 lokus yaitu lokus institusi, lokus Masyarakat, dan lokus sekolah. Pada program ini, mahasiswa perlu melakukan 11 siklus pemecahan masalah Kesehatan Masyarakat dan mendesain program intervensi sebagai Solusi pemecahan masalah Kesehatan.
Pada tanggal 11 Oktober 2024, telah dilaksanakannya sosialisasi perilaku hidup bersih dan sehat di sekolah di SD Negeri 1 Mojosongo oleh Mahasiswa Kesehatan Masyarakat UNNES. Kegiatan ini merupakan pemberian pengetahuan dan keterampilan terkait PHBS yang baik dan benar untuk menjaga kebersihan sekolah dan warga sekolah. Kegiatan dilakukan bersama dengan siswa-siswi pada tingkatan kelas 4, kelas 5, dan kelas 6 secara bersamaan. Kegiatan edukasi dengan metode sosialisasi dan media powerpoint ini berisi materi terkait PHBS antara lain pengertian, tujuan, manfaat, dan indikator-indikatornya. Setiap indikator PHBS di sekolah yang terdiri dari cuci tangan pakai sabun, mengonsumsi makanan sehat dan bergizi, menggunakan jamban sehat, membuang sampah di tempatnya, olahraga rutin, bebas asap rokok, memberantas jentik nyamuk, serta timbang berat badan dan ukur tinggi badan, Diberikan penjelasan berupa pengertian, manfaat, cara penerapan oleh siswa pada lingkungan sekitar. Tidak lupa juga diberikan simulasi atau praktik perilaku salah satunya yaitu cuci tangan pakai sabun (CTPS). Kegiatan disajikan dengan materi dan penyampaian menarik seperti disertainya penayangan video perilaku bersih dan sehat agar materi disampaikan secara maksimal.
"Pelaksanaan sosialisasi mengenai Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di Sekolah ini sangat bermanfaat bagi warga sekolah. Bagi siswa program ini membuat siswa lebih sadar akan pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan diri dan lingkungan sekitar" ucap salah satu guru di SD Negeri 1 Mojosongo.
Sosialisasi ini diharapkan dapat bermanfaat dengan dipahami, meningkatkan kesadaran dan diterapkan oleh siswa-siswi baik di lingkungan sekolah, lingkungan keluarga ataupun di lingkungan Masyarakat umum. Sosialisasi ini diselesaikan dengan pemberian poster PHBS dan CTPS serta permainan Langkah sehat dan selamat yang diterapkan oleh mahasiswa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H