3. Teks DeskripsiÂ
Teks deskripsi berbentuk uraian yang berisi gambaran sifat sifat benda yang dideskripsikan. Dengan teks deskripsi pembaca seolah-olah melihat, mendengar, dan merasakan sendiri tentang hal yang disampaikan dalam suatu teks. Jenis-jenis teks deskripsi:Â
-Teks deskripsi spasial: Teks yang menggambarkan objek berupa tempat, benda, ruang, dan lainnya.
-Teks deskripsi objektif: Teks yang menggambarkan suatu hal atau orang dengan mengungkapkan identitas hal/orang tersebut.
-Teks deskripsi subjektif: Teks deskripsi yang menggambarkan suatu objek berdasarkan atas kesan yang dimiliki oleh penulis tersebut
4. Teks EksposisiÂ
Teks eksposisi adalah teks nonfiksi yang berisi informasi, gagasan, atau pengetahuan yang disampaikan secara singkat, padat, dan akurat. Tujuannya untuk menjelaskan suatu ide, memberitahu, atau memaparkan sesuatu kepada pembaca. Teks eksposisi berisi fakta dan data yang akurat, disertai argumen, tidak mempengaruhi sudut pandang pembaca, dan ditambahkan opini ke dalam tulisan.
 Jenis-jenis teks eksposisi:
teks eksposisi definisi, teks eksposisi identifikasi, teks eksposisi perbandingan/pertentangan, teks eksposisi ilustrasi, teks eksposisi klasifikasi, dan teks eksposisi proses.
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H