[caption id="attachment_136172" align="alignleft" width="300" caption="Gambar : www.sundul.com"][/caption] Oleh : Atep Afia Hidayat - Nama Qatar dalam beberapa hari ini menjadi salah satu topik yang banyak dibicarakan (trending topics). Hal itu karena Selasa, 11 Oktober 2011, Tim Nasional (Timnas) Indonesia akan berhadapan dengan Timnas Qatar dalam lanjutan pertandingan Prakualifikasi Piala Dunia (PPD) 2014, Grup E, yang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Sebagaimana diketahui, saat ini posisi Timnas Indonesia berada pada urutan juru kunci, setelah sebelumnya ditekuk 3 – 0 oleh Timnas Iran di Teheran dan 2 – 0 oleh Timnas Bahrain di Jakarta. Lantas bagaimana peluang pasukan “merah putih” yang diasuh pelatih Wim Rijsbergen tersebut? Untuk memperbaiki posisi dan memperbesar peluang supaya lolos ke babap selanjutnya, Timnas Indonesia sangat membutuhkan kemenangan. Rencananya Timnas Indonesia akan bermain sistem total football ala tim oranye, Belanda. Timnas Qatar jelas bukan merupakan lawan yang ringan. Meskipun bisa menahan imbang Timnas Saudi Arabia dalam laga persahabatan di Kuala Lumpur pekan yang lalu, belum berarti performa Timnas Indonesia bakal sebagus itu. Laga kali ini adalah kompetisi yang teramat serius, masuk dalam rangkaian pertandingan PPD 2014, tentu saja atmosfer dan stressing akan jauh berbeda. Apalagi dengan adanya tuntutan untuk memenangkan pertandingan ditambah dukungan puluhan ribu suporter yang menyaksikan secara langsung, dan lebih dari seratus juta orang yang menyaksikan melalui siaran langsung televisi. Selain itu, bonus Rp 40 juta bagi setiap pemain dari Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) untuk setiap pemain, jika berhasil menumbangkan Qatar, tentu saja selain memberikan motivasi, juga menambah ketegangan tersendiri. Dalam belasan jam mendatang, pertandingan itupun akan berlangsung. Gegap gempita suporter akan kembali membahana, memberikan dukungan penuh sekaligus mengobarkan nasionalisme, “Garuda Di Dadaku”. Ya, bagaimanapun tim berlogo burung garuda di setiap dada pemain itu sudah seharusnya menunjukkan keperkasaannya. Apalagi jika memperhatikan Qatar hanyalah sebuah negara kecil jika dibandingkan Indonesia. Luas wilayah Qatar hanya 11.437 km2, dengan jumlah penduduk 1,7 juta jiwa (Bandingkan: Luas Indonesia 1.904.569 km2, atau sekitar 167 kali Qatar; Jumlah penduduk Indonesia 238 juta jiwa, atau sekitar 140 kali Qatar). Qatar menjadi negara merdeka mulai 3 September 1971, setelah sebelumnya di bawah kekuasaan Kesultanan Utsmaniyah dan Inggris. Namun karena berlimpah minyak dan gas bumi, Qatar menjadi negara kaya dengan Produk Domestik Bruto (PDB) per kapita mencapai US $ 28.919 (Bandingan : Indonesia AS $ 2.238, atau satu per tiga belas Qatar). Berdasarkan FIFA World Ranking, 21 September 2011, posisi Timnas Indonesia berada pada posisi 139 dari 203 negara dan Timnas Qatar pada posisi 100. Sedangkan Timnas Iran pada posisi 50 dan Bahrain 102. ( FIFAWorld Ranking ). Namun apakah ranking Timnas itu menujukkan kekuatan yang sebenarnya, kita tunggu saja hasilnya dari lapangan. (Atep Afia).
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI