Mohon tunggu...
Asyifa Tsalisafriana
Asyifa Tsalisafriana Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya mahasiswa prodi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi di Universitas Negeri Semarang

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Pertandingan Bulutangkis Piala Dekan FIK UNNES 2024, Ajang Prestasi antar Sekolah di Kota Semarang

9 Juni 2024   20:49 Diperbarui: 10 Juni 2024   08:13 249
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Media Piala Dekan FIK UNNES

Semarang (9/06)-Kota Semarang kembali menjadi pusat perhatian bagi para penggemar bulutangkis dengan digelarnya turnamen bergengsi pada tanggal 27-30 Mei 2024, Piala Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Semarang (FIK UNNES). Dalam acara ini, para pemain muda bulutangkis dari berbagai sekolah di kota ini bersaing untuk meraih gelar juara dan memperlihatkan bakat mereka di lapangan.

Piala Dekan FIK UNNES 2024 menjadi ajang yang diselenggarakan oleh mahasiswa prodi Pendidikan jasmani kesehatan dan rekreasi dan juga menggandeng pihak PBSI Kota Semarang yang bertujuan untuk melatih mahasiswa dalam mengadakan event olahraga. Pertandingan ini mengundang seluruh sekolah di wilayah kota semarang mulai dari SD, SMP, dan SMA.

Pertandingan yang diselenggarakan di GOR Badminton UNNES Pegandan ini melombakan hampir semua kategori baik tingkat SD, SMP, maupun SMA. Para pemain yang telah mempersiapkan diri dengan matang menunjukkan kemampuan teknis dan taktis yang luar biasa, menciptakan pertandingan yang menegangkan hingga detik terakhir.

Setelah serangkaian pertandingan yang sangat menegangkan, para pemenang akhirnya terungkap. Mereka yang berhasil memenangkan gelar juara tidak hanya mencatatkan prestasi bagi sekolah mereka, tetapi juga membawa pulang pengalaman berharga serta kenangan tak terlupakan dari turnamen ini.

Piala Dekan FIK UNNES 2024 tidak hanya merupakan sebuah event bersifat kompetitif, namun juga merupakan sarana untuk menggali potensi serta talenta di bidang olahraga khususnya bulutangkis, sekaligus mempererat hubungan antara siswa-siswi sekolah di Kota Semarang. Semoga semangat ini terus terpelihara dan menginspirasi generasi yang akan datang. (AT)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun