Mohon tunggu...
astyast
astyast Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Study Tour Terakhir di Kota Bontang

13 Juni 2016   23:32 Diperbarui: 13 Juni 2016   23:56 12
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wisata. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Hujan mengguyur kota Samarinda pada waktu subuh itu, tepatnya pukul 04.00 WIT. Pada hari itu juga kami mempunyai jadwal study tour ke Kota Bontang, untuk mengunjungi salah satu perusahaan besar yang ada disana. Dan terpaksa juga saya harus menginap di salah satu rumah sahabat saya, karena jam keberangkatan yang sangat cepat. 

Pukul 04.10 menit kami berangkat dari rumah menuju ke kampus untuk menunggu Bis disana. Pada waktu itu, hujan cukup lebat, jalanan sangat sepi walaupun hanya ada beberapa kendaraan yang lalu-lalang di jalan raya. Dan kami pun tiba di kampus, hanya ada beberapa teman kami yang duluan tiba sebelum kami dan menunggu disana. Suasana di kampus pada saat itu sangat sepi, tetapi tak mengalahkan suara percakapan kami ketika bertemu dengan teman kami yang lainnya. Lama-kelamaan mahasiswa yang lain mulai berdatangan ada yang naik motor sendirian, diantar orang tua dan ada juga yang jalan kaki karena di sekitar kampus banyak kos-kosan untuk mahasiswa juga. 

Pukul 05.10 WIT Bis yang kami tumpangi telah tiba, ada 5 bis yang akan mengantar kami ke kota Bontang.  semua bis mulai menghidupkan mesinnya masing-masing, dan memberi tanda bahwa bis akan segera berangkat. Jumlah mahasiswa yang akan mengikuti study tour ada 130 orang itu dikarenakan terdapat 2 kelas yang mengikuti study tour. Kemudian secara bergantian bis yang kami tumpangipun berangkat, hujan deras masih mengguyur Kota Tepian pada pagi buta itu, seakan-akan hujan mengiringi laju bis kami hingga pada jalan poros Samarinda - Bontang hujan semakin deras. 

Dalam perjalanan teman-teman mulai berbincang dan saya hanya mendengarkan ocehan mereka, sesekali saya tertawa dengan percakapan mereka yang terdengar konyol namun itu menjadi hiburan sepanjang perjalanan  walaupun terkadang saya sendiri menjadi korban ejekan mereka, ya bagi saya itu hal yang lumrah terjadi di dalam pertemanan saya menganggap semua itu hanya candaan semata. 

Tak butuh waktu lama menuju kota Bontang, dalam perjalanan kami menempuh sekitar 3 jam setengah. Ini merupakan kali pertama saya pergi ke Kota Bontang, saat tiba di kota Bontang saya melihat kota ini sangat bersih kendaraanpun tidak terlalu banyak, sehingga tak terlihat macet. Alur lalu lintaspun sangat lancar, ya saya rasa kota ini tidak pernah mempunyai problem dengan jalan raya ataupun lalu lintasnya. 

Dan akhirnya kami tiba di salah satu perusahaan terbesar kota Bontang yang menjadi tempat tujuan utama kami, untuk study tour. PT Badak LNG Bontang, merupakan perusahaan gas 

Pada saat itu, kami terlebih dahulu memasuki sebuah gedung aula milik perusahaan untuk mendengarkan presentasi dari pemateri tentang perusahaan Badak LNG penayangan video company profile tentang sejarah perusahaan dan aturan kunjungan ke dalam perusahaan. Banyak hal yang kami dapatkan dalam penyampaian materi yaitu tentang sejarah perusahaan, bagaimana kerja perusahaan, bagaimana hubungan eksternal antara perusahaan dengan masyarakat sekitar perusahaan, bagaimana hubungan komunikasi internal antar karyawan perusahaan. 

Setelah pemateri selesai menyampaikan presentasinya, kami pun diajak untuk berkeliling di sekitar area perusahaan dengan menggunakan bis milik perusahaan, tak lupa kami ditemani salah satu karyawan perusahaan yang menjadi tour guide selama kami berkeliling. satu persatu tempat dan objek yang ada disana dijelaskan secara detail oleh pemandu wisata. Entahlah walaupun saya hanya mengerti beberapa penjelasan dari tour guide karena mungkin penjelasannya lebih mengarah kepada teknik mesin yang mengerti ya cuman mahasiswa teknik, karena kami adalah mahasiswa ilmu komunikasi setidaknya kami mengetahui apa saja kegiatan humas dari perusahaan. Tetapi yang membuat saya senang selama perjalanan berkeliling perusahaan adalah decak kagum saya dengan pemandangan sekitar perusahaan karena letak perusahaan yang menghadap ke laut. Pipa-pipa kilang minyak mengelilingi alur jalan perusahaan dan Biru air laut, yang dikelilingi hutan bakau ditambah cuaca yang mendung, membuat saya ingin keluar dari bis dan menikmati keindahan alam yang ada disekitar perusahaan. Sesekali dalam hati saya mengucap kekaguman pada sang Pencipta, hal ini yang membuat saya ingin kembali ke kota ini. Sayangnya peraturan untuk tidak membawa peralatan elektronik seperti kamera dan handphone membuat kami melewatkan momen pengambilan gambar. 

Setelah selesai study tour kami di perusahaan Badak LNG, kami melanjutkan kunjungan ke Koperasi dari PT. Pupuk Kaltim, disana kami disambut baik oleh karyawan perusahaan, seperti biasa kami harus mendengarkan presentasi dari pimpinan koperasi perusahaa, banyak pelajaran yang kami dapatkan diantaranya bagaimana cara mereka memenuhi kebutuhan karyawan perusahaan dan lain-lain. Setelah itu, berakhir study tour kami di 2 perusahaan tak lupa juga kami mengunjungi salah satu tempat wisata di Kota Bontang, yaitu Bontang Kuala daerah perkampungan pinggir laut yang mayoritas masyarakatnya adalah nelayan jalan akses memasuki kampung wisata bontang kuala adalah papan ulin sepanjang wilayah perkampungan, mengingatkan saya akan desa tempat tinggal saya. Study Tour yang terakhir perkuliahan yang menyenangkan sekaligus menjadi akhir weekend bersama teman-teman satu kelas. 

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun