Maklumat-maklumat itu dikirim kepada :
1. Beberapa saudagar kain yang kaya raya agar mempersiapkan kain-kain untuk selimut dan pakaian-pakaian hangat.
2. Beberapa saudagar pemilik rumah makan, agar mempersiapkan segala makanan bermutu siap santap.
3. Beberapa tabib kaya raya agar mempersiapkan ramuan-ramuan obat.
4. Beberapa saudagar pemilik ribuan kuda dan kapal-kapal besar agar bersedia meminjamkan armada mereka.
Raja menitahkan mereka untuk mengirim semua ke wilayah kerajaan yang ditimpa kemalangan. Raja meminta mereka untuk tidak mencari keuntungan selama beberapa hari. Selain itu maklumat-maklumat disebarkan bagi para pemilik tenaga untuk membantu sebagian untuk tetap menjaga wilayah yang tidak terkena bencana.
Lalu apa yang dipersiapkan Sang permaisuri bersama sang puteri ?
Rupanya Raja mengkhawatirkan bila tempat pengungsian tidak mencukupi maka istana akan dibuka untuk para pengungsi dengan dikawal oleh keaman khusus istana. Sehingga istanapun harus bersiap menyambut rakyat.
Pantas saja rakyat negeri itu sangat mencintai Raja dan keluarganya.
***Menghayal sebelum tidur hehehehe
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H