Mohon tunggu...
Astri Agustiana
Astri Agustiana Mohon Tunggu... -

saya astri..\r\n

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Darah Rendah

11 Mei 2013   19:00 Diperbarui: 24 Juni 2015   13:44 297
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Apakah anda pernah atau sering mengalami pusing dan pengelihatan yang mulai kabur juga kesemutan? Tahukah anda pusing itu ada bermacam-macam penyebab dan merupakan gejala awal beberapa penyakit. Bisa jadi pusing yang anda rasakan merupakan sakit yang terjadi karena anda mengalami penyakit tekanan darah rendah. Penyakit tekanan darah rendah adalah  suatu keadaan dimana tekanan darah seseorang turun dibawah angka normal yaitu mencapai nilai paling rendah 90/60 mmHg, tekanan darah tersebut jauh dibawah tekanan darah yang normal yaitu 120/80 mmHg.

Ada beberapa gejala penyakit darah rendah misalnya saja sering pusing, sering menguap, pengelihatan yang kadang kurang jelas atau kabur, mengeluarkan keringat dingin, cepat merasa lelah dan tidak bertenaga, hingga bisa pingsan. Anda dapat mengecek tekanan darah anda, secara umum denyut nadi penderita penyakit tekanan darah rendah akan terasa lemah dan penderita tampak pucat, hal ini karena suplai darah yang tidak maksimum keseluruh jaringan tubuh.

Penyakit tekanan darah rendah atau sering kita sebut dengan darah rendah ini dapat terjadi bila seseorang mengalami pelebaran pembuluh darah sehingga menyebabkan menurunnya tekanan darah. Darah rendah juga bisa terjadi karena kurangnya pemompaan darah dari jantung atau juga karena volume darah berkurang misalnya karena terluka sehingga mengeluarkan banyak darah atau karena haid yang berlebihan.

Bagaimana bila terkena darah rendah? Tentu anda harus segera mengobatinya, agar tidak mengganggu aktifitas. Anda dapat mengobatinya dengan mengkonsumsi obat untuk  meningkatkan darah, minum air putih dalam jumlah yang cukup banyak antara 8 hingga 10 gelas sehari, jangan hanya minum air putih ketika makan besar saja. Minum air putih yang cukup sangat penting bagi tubuh kita jadi anda dapat sering-sering minum air putih, lagi pula banyak minum air putih baik unutk tubuh kita. Selain itu kita juga harus berolah raga secara teratur, seperti berjalan pagi selama 30 menit, bersepeda selama 30 menit, minimal 3x seminggu atau olah raga lainnya. Selain hal-hal tersebut penting pula bagi kita untuk mengkonsumsi makanan yang bergizi juga mengkonsumsi makanan yang mengandung kadar garam.

Penting bagi kita untuk menjaga kesehatan agar segala aktifitas yang kita lakukan dapat berjalan dengan lancar. Semoga info ini dapat bermanfaat, terutama bagi penderita darah rendah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun