Mohon tunggu...
Asti Sundari
Asti Sundari Mohon Tunggu... Lainnya - Berfikir adalah salah satu cara bersyukur telah diberi akal. Sebab keunggulan manusia dari akalnya.

Nikmatilah proses yang ada, karena setiap proses yang dilalui mengajarkan banyak hal.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Patriot Desa dan Penggerak Lokal Melakukan Kegiatan Literasi di Posyandu

19 Juni 2022   17:35 Diperbarui: 19 Juni 2022   17:41 212
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Patriot Desa Mandalawangi dan Penggerak Lokal melakukan inisiasi kegiatan gerakan literasi sebagai salah satu upaya dalam memperkenalkan literasi sejak dini. Elin Saniah salah satu penggerak lokal di Desa Mandalawangi Kecamatan Leles Kabupaten Cianjur yang fokus pada bidang sosial atau literasi. Kegiatan yang diadakan sudah dilaksanakan sejak bulan Mei 2022, kegiatan ini adalah kegiatan baru dimana sebelumnya gerakan literasi di posyandu belum ada. Hingga saat ini pada bulan Juni 2022 disetiap posyandu yang ada di Desa Mandalawangi sudah tersedia rak buku, buku cerita anak, buku resep masakan dan lain-lain dengan  berjumlah 40 lebih buku dan akan bertambah seiring berjalannya waktu.

Kegiatan ini dilakukan di posyandu sebagai salah satu pusat pelayanan kesehatan yang paling dekat dengan masyarakat dapat dijangkau oleh semua kalangan menjadi alasan utama mengapa gerakan literasi ini dilakukan di posyandu. Selain itu posyandu sebagai salah satu tempat yang paling strategis dalam mengenalkan dan mengembangkan literasi sejak dini. Posyandu adalah tempat para anak dengan usia golden age melakukan konsultasi dan pemeriksaan rutin, golden age adalah priode penting dalam masa perkembangan anak selain kesehatan, perkembangan gizi anak namun perkembangan kognitif, afekti, psikomotorik anak harus diperhatikan melalui literasi. Literasi disini anak dibacakan cerita oleh orangtuanya sebagai salah satu upaya mendekatkan ikatan emosional anak dan orangtua, menambah kosa kata anak agar anak kelak ketika sudah berbicara ia sudah bisa mengatakan banyak hal. Jangka panjangnya anak akan terbiasa dengan membaca buku yang harapannya akan terus menjadi kebiasaan hingga dewasa.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun