Sabtu, 10 November 2018, dengan didampingi Bupati Boyolali, anggota DPR RI, dan Deputi serta eselon 1 dan 2, Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) melakukan kunjungan kerja dan silaturahmi di Kabupaten Boyolali. Acara dimulai pukul 11.00 WIB dan berakhir pukul 15.00 WIB di Pendopo Ageng Kabupaten Boyolali. Acara tersebut dihadiri lebih dari 1200 undangan, yang terdiri dari 250 KPM PKH, 100 SDM PKH Boyolali, 500 Perwakilan Penerima KIP, 100 Perwakilan Penerima SK TPG untuk Guru, 100 Kepala Satuan Pendidikan sebagai perwakilan penerima Bantuan Pendidikan, serta jajaran OPD dan DPR kabupaten Boyolali.
Jalannya acara tersebut dimulai dengan registrasi peserta serta penyerahan Goodybag dan konsumsi, dilanjutkan dengan gladi bersih. Â Disela kedatangan bu Menko PMK diisi dengan live musik serta dialog tentang Gerakan Indonesia Bersih dan Penguatan Nilai -- Nilai Revolusi Mental kepada undangan yang hadir. Meski cuaca panas namun acara berjalan dengan lancar dan peserta juga antusias menyambut kedatangan Ibu Menko PMK. Sekitar pukul 13,45 wib ibu Menko PMK Puan Maharani, hadir dan memberikan sambutan sampai dengan pukul 14.30 wib. Ibu Menko PMK disambut dengan tarian kepet, tarian topeng ireng dan drum band.Â
Dalam sambutannya, Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), ibu. Puan Maharani menyampaikan pesan bahwa pemerintah sangat memperhatikan kesejahteraan warga masyarakat, khususnya di Kabupaten Boyolali, yang terbukti telah diberikannya bantuan -- bantuan sosial PKH untuk warga kurang mampu, Kartu Indonesia Pintar untuk siswa mulai SD, SMP, SMA.Â
Selain itu, pemerintah juga memperhatikan kesejahteraan guru yang dibuktikan dengan penyerahan bantuan SK TPG untuk Guru di tahun 2018, juga bantuan pendidikan untuk peningkatan sarana dan prasarana pendidikan yang jumlahnya lebih dari 10 Milyar ditahun 2018 untuk kabupaten boyolali. Masih dalam pernyatannya, Menko PMK juga menyampaikan bahwa dalam kesempatan ini juga diserahkan bantuan sarana prasarana untuk PAUD, bantuan makanan tambahan untuk ibu hamil dan balita serta diserahkan juga 1500 bibit tanaman buah -- buahan berupa bibit Ace, Mangga, dan Jeruk.
Dalam kesempatan ini, Ibu menko juga mewawancarai kepada perwakilan penerima SK TPG untuk guru, dan juga KPM PKH. Beliau menunjukkan perhatiannya kepada KPM PKH, dan berharap program PKH benar -- benar dapat berjalan dan dapat dirasakan oleh KPM serta berkontribusi penuh dalam meningkatkan kesejahteraan KPM. pesan lain yang disampikan ibu Menko PMK agar ibu -- ibu KPM berhati -- hati dalam membelanjakan bantuan PKH. Dan berharap, kehadiran bantuan PKH dapat dirasakan dan memberikan perubahan dalam kesejahteraan keluarga. Melihat hasil capaian kinerja PKH, beliau erkomitmen untuk meningkatkan anggaran PKH ditahun yang akan datang.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H