Mohon tunggu...
asni asueb
asni asueb Mohon Tunggu... Penjahit - Mencoba kembali di dunia menulis

menyukai dunia menulis

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Untukmu

27 Maret 2021   13:24 Diperbarui: 27 Maret 2021   13:49 129
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Sang surya membangunkan dari lelahku 

Menyentuh satu bait kata janji 

Terlupa karena lelah menjerat jiwa 

Hingga tertidur lelap 


Sang mentari menyinari hati 

Kecewa tak tetapkan  janji 

Duduk menatap tak bergeming 

Hanya untuk merangkai kata untukmu 


Aku suka mentari 

Ketika ia datang menyapa 

Seperti ketika sapaan mu  

Datang menjelma 


Kaki kecil menari 

Mencari bayang diri  

Saat mentari menjelma 

Menjadi sorotan tajam 


Dari saru pematang ke pematang lain 

Kegilaan hati berubah 

Menjadi suka cita sebuah hati 

Tentang rindu, tentang lara  


Melati kecil penuh arti 

Menjelma dan menyebarkan wangi 

Hingga senja pun tak di rasa 

Begitu pula hadirmu memenuhi ruang jiwa 


Pendekar datang menawarkan kedamaian 

Melantunkan surat cinta_Nya 

Hati pun terkesima 

Seperti alunan suaramu  mengisi ruang kalbu 


Aku ingin berada pada ketiga bait kata rindu 

Karena bagiku mentari penghantar jiwa 

Melati penyejuk hati 

Perisai pelindung diri 


Lukisan pelangi dariku  untukmu 

Merebahkan tubuh pada gumpalan awan 

Memberikan harap dan harapan 

Akan sebuah arti kata  UNTUKMU 


Ruang kosong, 27032021

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun