Mohon tunggu...
Asjad Rasyiq Habibi
Asjad Rasyiq Habibi Mohon Tunggu... Lainnya - SMAN 28 JAKARTA

XI MIPA 2

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Di Rumah Aja Bikin Perutmu Kelebihan? Berikut Tips Menjaga Kesehatan di Masa Pandemi!

3 Agustus 2020   20:55 Diperbarui: 3 Agustus 2020   20:48 127
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saat ini, kita semua baik Indonesia maupun seluruh dunia masih berhadapan dengan pandemi Covid-19 atau Virus Corona. Hal ini tentu menyebabkan kita tidak dapat bebas dalam melakukan segala aktivitas kita. Kita lebih baik dianjurkan untuk tetap di rumah saja, jika tidak ada keperluan yang penting di luar rumah, karena kasus penyebaran virus ini juga terus bertambah dalam jumlah yang tidak sedikit setiap hari. Maka dari itu, kesehatan merupakan aspek yang sangat penting di masa pandemi ini. Nah, bagi Anda yang masih melakukan segala aktivitas di rumah saja, simaklah tips-tips berikut yang mungkin bisa bermanfaat untuk Anda.

1. Memilih makanan dengan bijak

Kita baru saja merayakan Hari Raya Idul Adha 1441 H bagi yang merayakan, tentu saja kita bertemu banyak makanan yang berlemak, seperti berbagai macam makanan daging dan lain-lain. Maka, mulailah mengonsumsi makanan sehat, yakni buah-buahan, sayur-sayuran, dan biji-bijian. Lalu, Anda bisa mendapatkan asupan protein dengan mengonsumsi ikan, tahu, tempe, dan susu rendah lemak. Gantilah makanan yang berlemak jenuh menjadi makanan yang mengandung lemak sehat, seperti avokad, kacang-kacangan, dan ikan.

2. Memperbanyak minum air mineral

Air mineral memiliki banyak sekali manfaat bagi tubuh Anda, contohnya menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah karena mengonsumsi air mineral yang tinggi akan bikarbonat baik untuk menjaga kolesterol darah. Konsumsi air mineral juga terbukti dapat menurunkan kadar lemak jahat (LDL) dan meningkatkan kadar lemak baik dalam darah (HDL). Hal ini tentu akan menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung koroner. Selain itu, memperbanyak  minum air mineral dapat membuat Anda merasa kenyang, lho! Oleh karena itu, keinginan untuk makan berlebih atau ngemil bisa dikurangi dan tidak membuat Anda kelebihan berat badan saat karantina di rumah. Asupan air yang dianjurkan adalah 8 gelas dalam sehari. Namun, jika Anda berolahraga atau melakukan aktivitas yang berat konsumsilah lebih banyak air.

3. Rutin berolahraga

(Sumber Gambar: https://post.healthline.com)
(Sumber Gambar: https://post.healthline.com)
Ada banyak sekali manfaat yang didapat jika kita tetap aktif selama masa karantina ini. Aktivitas fisik yang rutin dilakukan dapat membawa manfaat seperti menurunkan tekanan darah tinggi, menjaga berat badan, dan mengurangi risiko penyakit jantung, stroke, diabetes tipe-2, dan beberapa jenis kanker. Melakukan gerakan-gerakan ringan selama 3-5 menit seperti berjalan keliling rumah atau cukup melakukan peregangan, sudah sangat membantu membebaskan Anda dari risiko kram otot dan meningkatkan sirkulasi darah. Anda juga bisa melakukan latihan kebugaran jasmani untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal, seperti sit-up, push-up, dan jogging. Namun, jangan memaksakan diri Anda untuk berolahraga secara berlebihan karena itu salah. Beristirahatlah jika tubuh anda sudah mencapai titik maksimal dalam berolahraga.

4. Menjaga pola tidur

(Sumber Gambar: https://previews.123rf.com)
(Sumber Gambar: https://previews.123rf.com)
Menurut studi yang dimuat dalam jurnal "Annals of Internal Medicine", kurang tidur selama empat hari saja sudah bisa meningkatkan berat badan juga lho! Apabila kondisi ini berlangsung terus-menerus, efeknya tidak hanya membuat seseorang menjadi gemuk, tetapi juga berisiko mengalami diabetes tipe-2. Kemudian, jika kita terus-menerus kurang cukup tidur itu dapat mengganggu jam produktif kita, seperti tubuh menjadi lemas, sulit fokus, dan selalu mengantuk. Nah, maka dari itu, lebih baik Anda melanjutkan sebuah pekerjaan di keesokan harinya dibandingkan menyelesaikan hingga tengah malam. Namun, jika pekerjaan Anda banyak dan mempunyai batas waktu, Anda harus cakap dalam manajemen waktu. Selanjutnya, tidur yang baik ialah tidur dengan durasi waktu 7-8 jam dimulai dari pukul 8 malam.

Itu semua merupakan tips-tips yang dapat Anda lakukan di saat pandemi Covid-19. Jika Anda sudah melakukan semua tips tersebut dengan baik dan benar, maka tujuan dari teks ini bisa dicapai oleh Anda. Jagalah kesehatan dan patuhilah protokol kesehatan yang ada untuk mengurangi penyebaran virus ini!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun