Khusus di sepanjang Jalan Mathee banyak dijumpai kafe-kafe music dengan suguhan musik khusus lagu-lagu Beatles dan toko-toko souvenir barang-barang Beatles mulai kaos bergambar grup musik, pulpen, CD lagu-lagu Beatles dan barang souvenir lainnya.
Ada juga sebuah patung John Lennon berdiri di luar sebuah kafe khusus musik Beatles yang bernama Kafe The Cavern Club. Di dalam kafe ini suasana masa lalu The Beatles sangat terasa, dimana musik live nya hanya memutar lagu-lagu Beatles saja.
Mengingat dan mendengar suara lagu-lagu Beatles langsung mengingatkan ayah almarhum saya Bapak M Slamet Dk yang menyuikai musik Beatles.
Kalau ingin meilihat langsung stadion klub sepak bola Liverpool. Ternyata perlu naik bus lagi ke luar kota di mana lokasi Stadion Anfield dengan waktu sekitar satu jam atau jarak tempuh 30 kilometer. Ke stadion ini harus membeli tiket online yang cukup mahal sekitar 50 Poundsterling atau hampir Rp 750.000.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H