Mohon tunggu...
Asita Suryanto
Asita Suryanto Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Traveler

pecinta traveling dan kuliner

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Melihat Jajaran Patung Gandrung di Taman Terakota Banyuwangi

15 September 2019   21:16 Diperbarui: 18 September 2019   02:38 197
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Terakota gandrung dan penulis (dok asita)

Bagi yang belum pernah pergi ke Banyuwangi, Jatim  mungkin dikira hanya kawah Gunung Ijen yang bisa didatangi di daerah Kecamatan Licin, Banyuwangi.

Namun bila Anda berjiwa seni dan sengaja menjelajah kaki Gunung Ijen yang dikenal dengan banyak wisata mulai adanya pilihan  budaya, kuliner dan petualang.

Maka saya sarankan setelah mendaki Gunung Ijen untuk melihat kawahnya yang berwarna hijau tosca dan menikmati blue fire di kaki kawah. Maka coba luangkan waktu ke Taman Terakota Gandrung yang hanya berjarak sekitar dua kilometer dari pintu gerbang kawasan Gunung Ijen.

Disini wisatawan bisa menikmati ratusan jajaran patung terakota penari gandrung wanita. Dengan posisi tangan menari, terakota gandrung ditata rapi di pinggir sawah dan terbuat dari keramik tanah liat.

01f6b888-b96b-475b-9076-1d01f46f3b8c-5d7e4a52097f36712313fcb2.jpeg
01f6b888-b96b-475b-9076-1d01f46f3b8c-5d7e4a52097f36712313fcb2.jpeg
Banyuwangi tujuan wisatanya tidak hanya sekadar wisata alam yang masih liar. Banyuwangi juga memiliki keragaman budaya, kesenian, kebudayaan dan tradisi yang mungkin luput dari pandangan wisatawan. 

Kehadiran beberapa tempat wisata budaya menguatkan adanya kekayaan budaya dan kesenian. Di Banyuwangi banyak pilihan wisata budaya  dengan julukan kota Sunrise of Java.

Kehadiran salah satu lokasi wisata yaitu Taman Gandrung Terakota di kaki Gunung Ijen yang sejuk dan dingin membuat para wisatawan di Banyuwangi bisa menambah pilihan tujuan wisatanya. 

Lokasi terakota di tepi sawah (dok asita)
Lokasi terakota di tepi sawah (dok asita)
Obyek wisata pengangkat budaya sekaligus tradisi khas Banyuwangi, yang sudah melegenda dalam bentuk kesenian tari adalah pertunjukan Tari Gandrung. 

Inspirasi dan ide dari Bapak Sigit Pramono, mantan bankers  yang  kini memiliki rasa seni yang kuat dan punya  ide cemerlang untuk mendirikan lokasi tujuan wisata terbaru di Banyuwangi yaitu Terakota Gandrung Banyuwangi.

Tempat lokasi berdirinya Terakota Gandrung ini memiliki sejarah yang cukup kental dan dekat dengan masyarakat Banyuwangi zaman dulu.

 

  • Action berfoto dengan menari (dok asita)
    Action berfoto dengan menari (dok asita)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun