Mohon tunggu...
Asha Laras Hayati
Asha Laras Hayati Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswi Pendidikan Bahasa Arab, UINSU

Kelompok KKN DR 163 UINSU 2020

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Menumbuhkan Kecintaan Mahasiswa Terhadap Bahasa Arab

15 Agustus 2020   18:05 Diperbarui: 15 Agustus 2020   20:30 780
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Sebelum membahasa lebih dalam lagi mengenai bagaimana cara menumbuhkan kecintaan mahasiswa terhadap bahasa Arab, sebelum kita masuk ke topik pembahasan saya ingin menceritakan sejarah bahasa arab terlebih dahulu.

Bahasa Arab merupakan bahasa yang banyak menyumbangkan kosakata pada bahasa yang ada didunia. Alasan utamanya karena bahasa ini digunakan dalam kitab Al Quran yang masih bertahan dengan bahasa aslinya selama lebih dari 14 abad dan kitab yang banyak dibaca di dunia.

Bahasa Arab berkembang dari bahasa Aramaik yang dahulu banyak digunakan dikawasan Palestina dan digunakan nabi Ibrahim beserta anak cucunya. Bahasa Aramaik dibawa oleh nabi Ibrahim beserta istrinya Siti Hajar yang memiliki seorang anak yaitu nabi Ismail.

Alasan kuat mengapa seorang muslim atau umat islam harus belajar bahasa arab apalagi mahasiswa berikut ini alasan betapa pentingnya mempelajari  bahasa arab khususnya bagi para mahasiswa.
Bahasa yang dipilih Allah adalah bahasa Arab. Dia mengirim bukunya yang berharga (Al-Quran) yang ditulis dalam bahasa Arab, bahasa nabi terakhir. Karena alasan ini, adalah kewajiban bagi setiap orang untuk belajar bahasa Arab.

Bahasa Arab Adalah Bahasa Yang Berpengaruh Di Seluruh Dunia Dengan perkiraan 420 juta penutur bahasa Arab di planet ini, 290 juta di antaranya berbicara sebagai bahasa asli, Arab telah menjadi kelompok bahasa ke-5 yang paling banyak digunakan di dunia. Bahasa Arab adalah bahasa resmi di 26 negara Arab, termasuk dua puluh dua negara di Liga Arab. Setiap negara Arab adalah anggota Liga Arab, dengan total 378,2 juta orang pada tahun 2014. Pengamat berpenduduk menyatakan Brasil, India, Venezuela, dan Turki juga merupakan anggotanya.

Belajar Bahasa Arab Penting Karena Signifikansi Globalnya ,Bahasa Arab adalah kendaraan untuk pemikiran garda depan dalam sastra, filsafat, dan sains. Gagasan filosofis Yunani dan Latin terus berkembang di peradaban Timur Tengah yang hebat melalui bahasa Arab.

Banyak Bahasa Telah Meminjam Dari Kekayaan Bahasa dan Sastra Arab,bahasa arab telah meninggalkan jejak sejarah, ilmiah, dan budaya yang mendalam pada bahasa-bahasa Eropa, seperti Prancis, Inggris, Italia, Portugis, dan Spanyol.

Oleh karna itu bahasa arab begitu sangat amat penting untuk di pelajar secara mendalam lagi kerena bahasa ini memiliki keutamaan tersendiri yaitu menjadi bahasa sangat mudah untuk di pelajari.

Sebagaimana yang telah menjadi keyakinan dalam diri kita bahwa jalan yang memberi kita jaminan keselamatan dan kenikmatan Islam adalah satu dan tidak berbilang-bilang. Jalan tersebut yaitu mengilmui dan mengamalkan ajaran Al-Kitab dan As-Sunnah sesuai dengan yang diajarkan Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam dan dipahami oleh para sahabatnya. Dalam sebuah hadits Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda,


تَرَكْتُ فِيكُمْ أَمْرَيْنِ، لَنْ تَضِلُّوا مَا تَمَسَّكْتُمْ بِهِمَا: كِتَابَ اللَّهِ وَسُنَّةَ نَبِيِّهِ

“Dan Allah Ta’ala telah menjadikan bahasa Arab sebagai bahasa Al-Qur’an karena bahasa Arab adalah bahasa terbaik yang pernah ada. Hal ini sebagaimana firman Allah Ta’ala,

إِنَّا أَنْزَلْنَاهُ قُرْآنًا عَرَبِيًّا لَعَلَّكُمْ تَعْقِلُون

Artinya: “Sesungguhnya Kami telah menurunkannya berupa Al-Qur’an dengan bahasa Arab agar kamu memahaminya (Q.S. Yusuf:2)
Ibnu Katsir rahimahullah berkata ketika menjelaskan ayat di atas, Karena bahasa Arab adalah bahasa yang paling fasih, paling jelas, paling luas, dan paling banyak pengungkapan makna yang dapat menenangkan jiwa. Oleh karena itu, kitab yang paling mulia ini (yaitu Al-Quran, pen.) diturunkn dengan bahasa yang paling mulia (yaitu bahasa Arab)
Oleh karena itu tidak perlu diragukan lagi, memang sudah seharusnya bagi seorang muslim/ mahasiswa untuk mencintai bahasa Arab dan berusaha menguasainya.

Bahasa Arab adalah bahasa yang paling mulia. Bahasa Rasul yang diutus kepada mereka dan menyampaikan dakwahnya dalam bahasa itu pula. Bahasa yang jelas. Dan renungkanlah bagaimana berkumpulnya keutamaan-keutamaan yang baik ini.

Al-Quran adalah kitab yang paling mulia, diturunkan melalui malaikat yang paling utama, diturunkan kepada manusia yang paling utama pula, dimasukkan ke dalam bagian tubuh yang paling utama, yaitu hati, untuk disampaikan kepada umat yang paling utama, dengan bahasa yang paling utama dan paling fasih yaitu bahasa Arab yang jelas.

Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah rahimahullah berkata, Sesungguhnya ketika Allah menurunkan kitab-Nya dan menjadikan Rasul-Nya sebagai penyampai risalah (Al-Kitab) dan Al-Hikmah (As-Sunnah) serta menjadikan generasi awal agama ini berkomunikasi dengan bahasa Arab. Maka tidak ada jalan lain dalam memahami dan mengetahui ajaran Islam kecuali dengan bahasa Arab. Oleh karena itu, memahami bahasa Arab merupakan bagian dari agama. Keterbiasaan berkomunikasi dengan bahasa Arab mempermudah kaum muslimin memahami agama Allah Taala dan menegakkan syiar-syiar agama ini, serta memudahkan dalam mencontoh generasi awal dari kaum Muhajirin dan Anshar dalam keseluruhan perkara mereka.

Dan sesungguhnya bahasa Arab itu sendiri bagian dari agama. Hukum mempelajarinya adalah wajib, karena memahami Al-Quran dan As-Sunnah itu wajib, dan keduanya tidaklah bisa dipahami kecuali dengan memahami bahasa Arab. Hal ini sesuai dengan kaidah di dalam ilmu ushul fiqh: sebuah kewajiban yang tidak akan sempurna (pelaksanaannya) kecuali dengan melakukan sesuatu (yang lain), maka sesuatu yang lain tersebut hukumnya juga menjadi wajib. Namun di sana ada bagian dari bahasa Arab yang wajib ‘ain dan ada yang wajib kifayah.”

فعلى كل مسلم أن يتعلم من لسان العرب ما بلغه جهده حتى يشهد به أن لا إله إلا الله وأن محمد عبده ورسوله ويتلوا به كتاب الله
“Maka wajib atas setiap muslim untuk mempelajari bahasa Arab sekuat kemampuannya. Sehingga dia bersaksi bahwa sesungguhnya tidak ada sesembahan yang berhak disembah kecuali Allah Taala dan Muhammad adalah hamba dari utusan-Nya, dan dengannya dia bisa membaca Kitabullah.

Maka dari itu kita sebagai seorang muslim/mahasiswa yang beragama islam khususnya sangat wajib bagi kita untuk mempelajari bahasa arab kerna kita suci kita Al Qur'an ditulis dengan bahasa arab, kerna bahasa arab adalah bahasa yang sangat mudah untuk di pelajari secara mendalam.

Karena bahasa arab adalah kalamullah (perkataan Allah) dengan bahasa arab kita belajar membaca Al Qur,an, dengan bahasa juga kita membaca setiap kalimat bacaan sholat 5 waktu dan sholat sunnah lain nya dan dengan bahasa arab pula kita berdoa memohon kelapangan rezeki.

Hal ini disebabkan karena bahasa arab memiliki arti yaitu bahasa yang indah, bagus, jelas dan makna lainnya. Untuk itu tiada kerugian bagi kita seseorang muslim/apalagi sebagai mahasiswa untuk menumbuhkan rasa kecintaan terhadap bahasa Arab.

Mungkin dengan ini berakhirlah artikel saya tentang kecintaan Mahasiswa terhadap Bahasa Arab, semoga apa yang saya sampaikan di artikel ini dapat membuat kita semua lebih cinta lagi terhadap bahasa Arab...Aamiin

Identitas Penulis:


Nama : Asha Laras Hayati
NIM : 0302172059
Dosen Pembimbing Lapangan : Muhammad Dedi Irawan, M.Kom
Jurusan : Pendidikan Bahasa Arab
Fakultas : Ilmu Tarbiyah dan Keguruan
Universitas : UINSU (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara)
Peserta Kelompok KKN-DR 163

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun