Letda Inf Hasmuliadi, S.I.P
Perwira Penerangan harus mampu mengembangkan kemampuan, agar memiliki pengetahuan dan keterampilan sebagai Perwira Penerangan yang dapat mendukung tugas satuan, karena dalam kehidupan masyarakat modern kemampuan menguasai dan mengendalikan informasi merupakan suatu tuntutan dan kebutuhan yang sangat penting.
Hal tersebut disampaikan oleh Dankodiklat TNI AD Letjen TNI Lodewijk F. Paulus dalam amanatnya yang disampaikan oleh Danpusdik Pengmilum Kodiklat TNI AD Kolonel Inf O.P. Sianturi, pada pembukaan Pendidikan Kursus Perwira Penerangan TA. 2014 di Cimahi, Senin (20/10).
Kursus yang diselenggarakan berdasarkan program Komando Atas yang diikuti oleh 18 Perwira Pertama dari jajaran TNI Angkatan Darat. Penerangan Kodam VII/Wrb merupakan satuan Penerangan yang cukup sentral dan strategis di bawah Kodam VII/Wrb, mengirimkan satu Perwira Pertamanya atas nama Letda Inf Hasmuliadi, S.I.P, Paur Perslog Tuud Pendam VII/Wrb untuk mengikuti Kursus Perwira Penerangan yang diselenggarakan selama 8 Minggu tersebut.
Dankodiklat TNI AD menyampaikan bahwa para Perwira yang mengikuti Suspapen tersebut disiapkan sebagai kader yang diarahkan sebagai insan teknologi yang profesional dibidang Penerangan pada masa akan datang dan dapat menjadi insan Penerangan yang baik serta memiliki kemampuan handal dalam mendukung tugas pokok khususnya di satuan masing-masing dan TNI AD umumya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H