Mohon tunggu...
Asep Saiba
Asep Saiba Mohon Tunggu... -

Aku, hanya seorang fakir yang sedang belajar bagaimana memaknai hidup dengan mencoba berbagi, lewat tulisan sederhanaku... Tulisan-tulisan kecilku yang lain dapat dilihat di http://asepsaiba.wordpress.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Ada 'Rapat' di Dalam Rapat

27 April 2011   01:48 Diperbarui: 26 Juni 2015   06:21 62
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_103498" align="aligncenter" width="240" caption="/ilustrasi"][/caption] Bagaimana bisa fokus dan cepat selesai jika ada 'rapat' di dalam rapat? Kemarin (dan bahkan mungkin sebagian banyak) saya mengikuti rapat, yang sering terjadi ya itu tadi, ada 'rapat' di dalam rapat. Di saat rapat, mereka malah asyik 'rapat' sendiri. Sibuk rapat 'online', pencet 'ponsel cerdas sana-sini, sesekali terima telpon, balik lagi pencat-pencet ponsel. Tapi sesekali juga mendongak, seolah serius mengikuti rapat itu. Atau bahkan juga sesekali menimpali tema yang sedang dibahas. Pernah seorang peserta, setelah sibuk 'rapat' dengan ponselnya, beliau mendongak dan ikut menimpali, tapi ternyata sudah tak nyambung lagi dengan tema yang dibahas. Dan, meledaklah tawa peserta lain. Lebih parah lagi, jika masing-masing peserta mambawa laptopnya. Masuk ruangan, lalu duduk, kemudian buka laptopnya, tak lupa colok sumber listriknya, dan langsung hubungkan dengan koneksi gratisan ala hotel alias wi-fi. Alhasil, ia pun lebih sibuk lagi dengan 'rapat' nya sendiri di laptop :D . Alasannya klasik, yaitu cek surel yang masuk. Weleh-weleh... Kedua 'rapat' di atas mungkin masih bisa dibilang mendingan. Daripada, jika peserta rapat malah sibuk rapat dengan teman sebelahnya yang justru malah mengganggu peserta rapat yang lain. Padahal, jika goal dari sebuah meeting atau rapat ingin dicapai, sederhana saja sih. Buat agenda rapat dan fokus pada agenda tersebut, jangan melenceng. Juga dibutuhkan seorang pemimpin rapat yang tegas, sehingga ia akan meng-cut bahasan yang jauh melenceng dari agenda. Selamat rapat! :D

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun