Mohon tunggu...
asep kurnia
asep kurnia Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Kiat Cerdas Menjaga Kesehatan Anak

10 September 2015   11:29 Diperbarui: 10 September 2015   11:51 33
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="gambar siteaboutchildren"][/caption]

Kesehatan merupakan salah satu aspek penting dalam tahap perkembangan anak. Jika kesehatan anak terganggu maka otomatis hal tersebut akan berdampak terhadap tumbuh kembangnya. Dalam hal ini dibutuhkan perhatian khusus mengingat sistem kekebalan tubuh si kecil masih lemah dan rentan terkena infeksi penyakit.

Berbicara tentang kesehatan anak, tentunya berkaitan erat dengan faktor penunjangnya. Perlu Anda ketahui bahwa salah satu faktor yang berperan penting dalam menjaga kesehatan si kecil adalah asupan makanan yang bergizi. Tidak bisa dipungkiri bahwa makanan memiliki peran yang cukup penting dalam meningkatkan sistem imun. Namun disamping itu, masih banyak faktor penunjang lain yang akan berpengaruh terhadap kesehatan anak seperti faktor lingkungan dan kebersihan.

Berikut Kiat Cerdas dalam Menjaga Kesehatan Anak

  1. Pola makan

Salah satu cara menjaga kesehatan anak yaitu dengan memperhatikan pola makan. Pada usia pertumbuhan, diperlukan asupan makanan bergizi untuk si kecil. Terapkan pola makan teratur setiap harinya dengan menu yang bervariasi. Menurut ahli kesehatan menyatakan bahwa semakin bervariasi menu makanan yang disajikan maka semakin lengkap gizi yang diperoleh tubuh. Pada dasarnya sajikan makanan yang mencakup 4 sehat 5 sempurna.

  1. Perhatikan kebersihan

Jangan pernah menyepelekan faktor kebersihan karena hal tersebut menjadi salah satu hal yang akan berdampak terhadap tumbuh kembang anak. Ajarkan kebiasaan pada anak untuk senantiasa menjaga kebersihan. Anda bia memulainya dengan mengajarkan kebiasaan mencuci tangan menggunakan sabun setelah bermain, buang air atau sebelum makan. Disamping itu, perhatikan pula kebersihan di lingkungan tempat tinggal Anda.

  1. Waktu istirahat cukup

Jadwalkan waktu istirahat untuk si kecil pada siang dan malam hari. Istirahat yang cukup akan berdampak positif terhadap proses tumbuh kembang anak. Yang terpenting adalah si kecil mendapatkan waktu tidur yang cukup pada malam hari. Hal ini karena sebagian besar proses pertumbuhan terjadi pada waktu malam hari. Selain itu, waktu istirahat yang mencukupi sangat berguna untuk meningkatkan sistem imun sehingga akan menghindarkan si kecil dari penyakit.

  1. Konsumsi buah-buahan

Biasakan supaya si kecil mengkonsumsi buah-buahan. Seperti yang kita ketahui bahwa buah memiliki kandungan vitamin dan mineral yang bertindak sebagai antioksidan untuk menjaga kesehatan. Untuk menhindari kebosanan, Anda bisa membuat kreasi dari buah-buahan seperti jus buah ataupun puding buah.

  1. Penuhi kebutuhan cairan

Selain memperhatikan pola makan dan kebersihan, faktor lainnya yang harus Anda perhatikan yaitu kebutuhan cairan. Penuhi kebutuhan cairan dengan membiasakan si kecil untuk mengkonsumsi air putih minimal 8 gelas setiap harinya. Selain itu, untuk menghindari kebosanan, penuhi kebutuhan cairan si kecil dengan cara memberikan jus buah.

Demikian kiat cerdas untuk menjaga kesehatan anak. Semoga uraian yang penulis sajikan bisa bermanfaat bagi Anda.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun