Mohon tunggu...
Prasetyo Natajaya
Prasetyo Natajaya Mohon Tunggu... Freelancer - Tugas Kuliah

NIM : 512018001

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Kegiatan Petani Tanaman Secara Organik di P4S Tranggulasi

8 Desember 2021   03:10 Diperbarui: 8 Desember 2021   03:16 789
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pertanian organik merupakan serangkaian kegiatan budidaya tanaman yang ramah lingkungan dan tidak menggunakan bahan kimia sintetik dalam penerapannya. 

Penerapan sistem pertanian organik pada dasarnya memiliki ekologis yang baik terhadap lingkungan. Pertanian organik dapat dilakukan melalui penggunaan pupuk kandang, penggunaan sisa-sisa tanaman, pupuk hijau, dan pengendalian hama penyakit secara biologis.

Saat ini sistem pertanian organik banyak diterapkan pada sayuran, hal ini dikarenakan sayur yang dibudidayakan secara organik memiliki kandungan mineral yang tinggi, memiliki antioksidan lebih banyak dibanding sayur anorganik, mengandung lebih banyak vitamin, memiliki rasa yang lebih manis dan tekstur yang lebih renyah, serta terhindar dari residu kimia. Beberapa sayur yang banyak dibudidayakan secara organik antara lain pakcoy, selada, dan beetroot.

Salah satu instansi yang menerapkan berbagai teknik untuk budidaya organik untuk produksi sayuran pakcoy, selada, dan beetroot adalah P4STranggulasi, teknik tersebut meliputi pola tanam tumpangsari, penggunaan pupuk organik, dan pengendalian hama terpadu.

Saya dan lima orang teman saya yang lain diberi kesempatan untuk melaksanakan PKL  (Praktek Kerja Lapangan) di sana untuk mempelajari proses budidaya tanaman organik.

Dokpri
Dokpri

Dimulai dari membuat bedengan untuk menanam, bedengan ini terlebih dahulu di isi dengan pupuk kandang kotoran ayam yang dicampur dengan arang sekam, setelah itu baru ditimbun dengan tanah, dirapikan menggunakan pecahan bambu dan dipasangkan mulsa plastik.

Dokpri
Dokpri

Berikutnya pemasangan mulsa plastik, dimana fungsi mulsa plastik sendiri adalah untuk menjaga tanah agar tidak terkena erosi apabila terkena hujan intensitas tinggi, menjaga struktur tanah agar tetap baik dan juga menjaga kelembaban tanah. 

Mulsa yang digunakan pun juga mulsa yang berwarna perak yang diharapkan air di tanah sedikit yang menguap dan memantulkan sinar cahaya matahari yang diharapkan hama menjadi enggan datang karena silau.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun