Bicara soal keiritan memang tidak akan ada habisnya. Begitu juga fitur yang ada pada motor tersebut turut mendukung kesempurnaannya untuk memenuhi gaya penggunanya.
Pengisian gawai di dek depan, Idling Stop System, panel meter analog klasik, rem cakram roda depan dan pengaman kunci kontak bermagnet. Tampilan fungsionalitas Giorno cukup laku di Jepang.
Tampilan Giorno Cantik Bulat
Tampilan terbaiknya khas dengan lampu utama berbentuk bulat. Setiap garis desain bulat dan klasik. Sedangkan sisi ruang bagasi cukup luas dengan 20 liter mampu menampung sebuah helm. Secara dimensi semua ringkas dan mendukung dalam mobilitas penggunaan kota maupun pedesaan.
Si mungil irit ini hadir dengan berbagai varian warna yang menyegarkan. Seperti Matte Armored Green Metallic, Pearl Deep Mud grey, Virgin Beige, dan Summer Pink.
Hadir dengan warna cantik dan menonjolkan sisi elegan untuk penggunanya, Giorno bisa menjadi kendaraan pilihan. Tenaganya yang cukup tangguh dan paling irit memenuhi kebutuhan harian setiap aktivitas. Motor terbaru Honda Jepang ini cukup laris di pasaran.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H