Bmkg dimana kah dirimu
Jangan membuat galau di malam minggu.
Kami butuh informasi yang akurat cermat dan cepat.
Agar segera bersiap kalau bencana mendekat
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (disingkat BMKG), sebelumnya bernama Badan Meteorologi dan Geofisika (disingkat BMG) adalah Lembaga Pemerintah Non Departemen Indonesia yang mempunyai tugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang meteorologi, klimatologi, dan geofisika.
Salah satu tugasnya adalah memberikan informasi dini terkait kebencanaan kepada masyarakat khalayak luas sehingga meminimalisir dampak atau korban yang ditimbulkan.
Sedikit berpaling  pada bencana palu beberapa saat lalu informasi dan peringatan dini yang beberapa saat kemudian di ralat akhirnya menyebabkan banyak korban akibat tsunami yang datang .
Pun demikian yang terjadi di lombok nusatenggara barat tadi malam . goncangan  yang lumayan besar diikuti suara bergemuruh mengakibatkan kepanikan yang luarbiasa bagi masyarakat lombok.rasa trauma akibat bencana gempa yang lalu masih menghinggapi disamping informasi dari situs bmkg yang lamban.
Entah karena server dalam tahap maintenanace  atau diserang hacker hingga sulit di acces kayak situs situngnya kpu .
Atau operatornya lagi menghabiskan malam minggu terakhir sebelum puasa.
Salahkah jika ada tanda tanya