Mohon tunggu...
Aryadi Nurfalaq
Aryadi Nurfalaq Mohon Tunggu... Dosen - Namaku Aryadi

Di lahirkan pd tgl 19 mei 1987 di Pabiringa, Kab. Jeneponto dari pasangan Abd Rahim dan ST. Rabiah. Setelah lulus di Jurusan Fisika UNM, pendidikannya dilanjutkan di PPS UNHAS Prodi. Geologi. Bidang yg diguluti adalah Fisika kebumian dan Geologi.

Selanjutnya

Tutup

Nature

Mari Galakkan Program Tanam Kenang

10 Desember 2019   00:12 Diperbarui: 10 Desember 2019   00:19 16
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kota Palopo memiliki kawasan hutan yang sangat luas. Kawasan hutan di Kota Palopo masuk dalam Kawasan Pengelolaan Hutan Latimojong. Hutan tersebut berupa hutan lindung. Sebagian dari kawasan tersebut telah dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar. Salah satu kelompok tani yang memanfaatkan kawasan hutan ini adalah para petani yang tergabung dalam GAPOKTANHUT Tandung Billa yang berada di Kelurahan Battang, Kota Palopo Sulawesi Selatan. Selain memanfaatkan hutan para petani ini juga melakukan langkah pelestarian hutan melalui Program Tanam Kenang. 

Menurut Ketua GAPOKTANHUT Tandung Billa Program Tanam Kenang ini merupakan salah satu upaya untuk menjaga kesinambungan penanaman dimana bibit yang telah ditanam diberikan label Nama dan nomor kontak si penanam supaya para petani yang merawat pohon dapat mengingatkan kepada pada penanam. Karena selama ini yang terjadi dalam setiap kegiatan penanaman pohon, pohon ditanam kemudian tidak ada tindak lanjut, tidak ada perawatan.   

Pada hari minggu tanggal 24 November 2019 Penulis berkesempatan hadir mendampingi adik-adik mahasiswa Konsentrasi Sistem Informasi Geografis dari Universitas Cokroaminoto Palopo terlibat dalam pelaksanaan Program Tanam Kenang. Kegiatan ini sebagai rangkaian peringatan Hari Pohon 2019. 

Kegiatan ini bertempat di Kawasan Wisata GAPOKTANHUT Tandung Billa Kelurahan Battang, Kecamatan Wara Barat Kota Palopo. Bibit yang ditanam berupa bibit pohon buah. Bibit pohon buah ini terdiri dari beberapa jenis pohon buah seperti bibit alpukat dan bibit mangga. Lahan yang dijadikan lokasi penanaman merupakan kawasan wisata yang diproyeksikan akan menjadi salah satu destinasi wisata andalan Kota Palopo.

Mari melestarikan hutan dengan menggalakkan Program Tanam Kenang.

dokpri
dokpri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun