Mohon tunggu...
ARYA BIMA DWINATA
ARYA BIMA DWINATA Mohon Tunggu... Mahasiswa - KKN-T 44

Mahasiwa KKN Tematik UPN "Veteran" Jawa Timur

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Tematik UPN "Veteran" Jawa Timur Kelompok 44 Berdiskusi dengan DPL Kelurahan Genteng

31 Maret 2022   14:32 Diperbarui: 31 Maret 2022   17:07 281
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kelompok 44 KKN Tematik MBKM UPN "Veteran" Jawa Timur telah melakukan diskusi dengan pihak Kelurahan setempat, Dosen Pembimbing Lapangan dan juga berdasarkan survei lokasi yang akan dijadikan tempat pengabdian selama KKN berlangsung. Dari hasil diskusi tersebut telah mencapai kesepakatan untuk membantu para pelaku umkm pada masyarakat Kebangsren Kelurahan Genteng, Kecamatan Genteng, Kota Surabaya. Tepatnya pada UMKM yang ada di RW 3 dan juga UMKM milik Bapak Bayu yaitu Sego Babat Embong Malang.

Untuk UMKM Sego Babat Embong Malang milik Pak Bayu ini, menjual beberapa makanan seperti, di menu jeroan ada nasi babat, nasi paru, juga ada nasi usus. Sedangkan di menu sambalan ada nasi ikan dorang , ikan panggang, ayam, lele, dan juga telor. Dengan masakan yang gurih di tambah dengan sambal yang pedas yang menjadi favorit para pelanggan. Sego Babat Embong Malang ini berjualan dari pukul 17.00 hingga 23.00, di jalan Embong Malang, di depan Gang Kebangsren IV.

Selanjutnya ada "Cemal Cemil Foodbangsren" nama dari Komunitas UMKM yang ada di RW 3 Kelurahan Genteng, disini menjual berbagai makan dari semua UMKM yang ada di RW 3 Kebangsren. Banyak jenis jajanan tradisional, minuman tradisional, jamu, lauk pauk, dan masih banyak lagi. Cemal Cemil Foodbangsren ini mulai berualan dari pukul 06.00 hingga 09.00 setiap hari di jalan Embong Malang. 

Dokpri
Dokpri

Sayangnya segala potensi yang ada pada UMKM di Kelurahan Genteng tersebut terhalang dengan berbagai permasalahan yang selama ini di hadapi oleh warga RW 3 ini. Permasalahan tersebut diantaranya keterbatasan tempat berjualan, kurang pengetahuan tentang pentingnya branding, kurang meleknya teknologi dan perkembangan media sosial. Sehubungan dengan kegiatan KKN Tematik MBKM UPN "Veteran Jawa Timur diharapkan dapat membantu setiap UMKM yang ada di Kelurahan Genteng agar dapat berkembang dan membangkitkan perekonomian pelaku UMKM. 

Beberapa program yang dibuat oleh kelompok 44 untuk membantu permasalahan yang ada di RW 3 diantaranya memaksimalkan lokasi usaha, yaitu dengan mendesain ulang tempat dan menambahkan komponen-komponen tambahan yang dapat menambah nilai estetika, menarik perhatian calon pembeli, dan agar lokasi berjualan lebih mudah untuk ditemukan. membantu menggali ciri khas dari produk UMKM dan melakukan branding terhadap produknya. Dengan begitu UMKM tersebut akan memiliki "identitas" dan UMKM tersebut tidak kalah bersaing dengan brand-brand yang lain dan sekiranya dapat membantu untuk mendapatkan pelanggan tetap yang menjanjikan pemasukan yang stabil.dan juga Membuat konten pada akun media sosial khususnya pada Instagram dan TikTok, pembuatan Logo, dan Juga nama Brand Event untuk UMKM di Kelurahan Genteng. Menggali ciri khas dari sebuah produk yang bisa diambil dari makanan, bahan pembuatan, proses pembuatan.dan tempat asal suatu produk tersebut.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun