Mengingatkan kebaikan
Mengenang sebuah masa
Terkadang menimbulkan prahara
Menjadi prasangka jika ditanggapi dengan nelangsa
Seorang yang baik, ketika mau mengingatkan sebuah kebaikan, bukan hanya memuji baik
Prasangka mengingatkan masa, menutup asa akan nilai kebaikan
Setiap manusia berbeda, tetapi manusia mempunyai rasa
Setiap kita selalu ingin lebih baik kedepannya
Tetapi manusia, tidak pernah tau, bahwa baik dimasa datang bisa jadi sesuatu dari masa lalu
Tetap berbaik dengan masa, karena kamu tak tau siapa yang menjadi asa
Jangan membuat kata menjadi prasangka
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!