“Anda”, kata ini sering digunakan sebagai kata pengganti “kau” dalam bentuk penghormatan. Namun sampai sekarang masih terjadi perdebatan tentang bagaimana menulisnya yang benar. Ada yang bilang ditulis dengan huruf kapital, tapi ada juga yang mengatakan tidak perlu.
Berikut saya paparkan informasi yang saya dapat di medsos yang ditulis adek kelas saya yang diberitau orang tuanya. *ribet
Asal-usul kata anda adalah ketika seorang wartawan Sumatra sedang menulis artikel, saat itu beliau bingung dengan penggunaan “engkau” yang berasal dari bahasa Melayu , “kau” dan “kowe” yang berasal dari Jawa. Dan kedua kata itu dinilai masih kurang sopan sebagai pengganti kata “kau”.
Kemudian, beliau pun mendapatkan kata “anta” yang berasal dari Arab, yang kemudian menjadi “Anda”. Beliau yang merasa telah menemukan kata tersebut pun mulai menggunakan “Anda” (dengan huruf awal kapital sebagai penekanan bahwa ini adalah bentuk yang lebih sopan atau penghormatan), untuk menggantikan kata “kamu”.
Jadi, dapat kita simpulkan bersama bahwa penulisan kata “Anda” adalah dengan menggunakan huruf awal kapital karena kata ini digunakan untuk bentuk penghormatan.
So, Anda sekalian sudahkah Anda menuliskan kata “Anda” dengan “Anda”?
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI