mengemis online ini.
Awalnya ketika berita ini muncul ke permukaan, aku kurang memperhatikan. Sebab, aku tak punya aplikasinya dan kukira yang melakoni anak muda. Seperti yang mencari gift lewat aksi buka baju itu. Namun, ternyata ada juga orang tua yang usianya senja melakukan aksiTentu saja reaksiku melongo ketika melihat aksi tersebut diunggah beberapa portal berita. Sialnya aksi mereka ramai sekali yang menonton. Entah apa yang dipikirkan oleh orang-orang yang menonton dan mau memberikan gift ini. Apakah mereka punya fetish?
Namun, yang menyita pikiranku adalah alasan orang-orang ini membuat konten semacam itu. Terutama alasan mengapa orang tuanya mau diajak untuk membuat konten menyiksa diri?
Bingungkan? Aku pun baru menemukan beberapa kesimpulan dari pertanyaan itu setelah semalaman begadang.
Ingin mendapatkan uang yang mudah lewat online
Mencari uang lewat online itu ternyata juga tak mudah. Sebab, sejatinya tak ada hal di dunia ini yang instan. Ya, kecuali jika kamu punya kenalan influencer yang sudah fenomenal seantero Indonesia dan pernah menjadi guest star di salah satu videonya. Mungkin akan segera mendapatkan atensi dari netizen.
Sayangnya mayoritas penonton yang suka menonton video influencer berpikir jika mencari uang lewat internet itu gampang. Tinggal klik sana klik sini, lalu upload dan tada dapat uang. Oho, nyatanya tidak semudah itu, Ferguso!
Namun, alih-alih berjuang dan berproses untuk menjadi influencer besar seperti yang diidam-idamkan. Mereka malah menggunakan cara yang bahkan menurut gurita pengeluh di Bikini Bottom pun kurang elegan. Mempertontonkan kegilaan diri demi menghasilkan pundi-pundi uang dari internet dengan mudah.
Eh, kalau seperti itu sih bukan dengan mudah, ya. Namun, dengan cara menyiksa dan merendahkan diri. Apakah mereka tidak malu dengan tindakannya? Entahlah.
Tak bisa membuat konten yang kreatif
Menjadi konten kreator itu tentu tak mudah. Ada banyak hal yang harus dilakukan agar bisa membuat konten yang bagus dan menghasilkan banyak views. Prosesnya bahkan bisa memakan waktu berbulan-bulan untuk mendapatkan viewer dan penghasilan.