Mohon tunggu...
ARIF R. SALEH
ARIF R. SALEH Mohon Tunggu... Guru - SSM

Menyenangi Kata Kesepian dan Gaduh

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Kelengkapan Kelas dan Penataan yang Ergonomis

2 Agustus 2024   14:56 Diperbarui: 5 Agustus 2024   13:04 1227
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Canva.com diolah oleh penulis

Sukses pembelajaran di sekolah dipengaruhi juga oleh kelengkapan kelas. Berbagai macam kelengkapan kelas dibutuhkan untuk menciptakan lingkungan belajar yang kondusif, efektif, dan menyenangkan.

Kelengkapan kelas adalah berbagai perangkat dan peralatan yang dibutuhkan murid dan guru untuk mendukung proses pembelajaran. Agar kelengkapan kelas dapat memberikan kenyamanan dan memfasilitasi kebutuhan belajar, perlu penataan yang ergonomis. 

Penataan kelengkapan kelas yang ergonomis (nyaman dan sesuai kebutuhan) meliputi penempatan meja dan kursi, tata letak papan tulis, posisi proyektor, dan kelengkapan kelas lainnya. 

Ruang kelas yang baik akan memastikan semua murid dan guru dapat melihat juga mendengar dengan jelas, serta memiliki ruang yang cukup untuk bergerak.

Berikut kelengkapan kelas yang perlu penataan secara ergonomis: 

Satu, Papan Tulis

Papan tulis merupakan salah satu kelengkapan kelas yang paling dasar dan penting. Papan tulis digunakan oleh guru untuk menulis materi pelajaran, menjelaskan konsep, atau membuat catatan yang dapat dilihat oleh seluruh murid.

Beberapa jenis papan tulis yang umum digunakan di kelas, antara lain papan tulis putih (whiteboard), papan tulis hitam (chalkboard), dan papan tulis digital.

Umumnya papan tulis berada di depan kelas untuk memudahkan guru dan murid menyimak materi pembelajaran dan mengolahnya lebih lanjut dengan berbagai model pembelajaran aktif dan interaktif.

Dua, Meja dan Kursi

Meja dan kursi merupakan perabotan utama dalam sebuah kelas. Kedua perabot ini harus nyaman dan ergonomis untuk mendukung postur tubuh siswa selama proses belajar. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun