Mohon tunggu...
Achmad Fha'i
Achmad Fha'i Mohon Tunggu... -

Petani adalah pekerjaan yang mulia, Dakwah adalah pekerjaan yang mulia "MENULIS pun pekerjaan yang MULIA" Ketiganya bermanfaat bagi orang lain.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Kesibukan Menjelang Idul Adha

3 Oktober 2012   10:36 Diperbarui: 24 Juni 2015   23:19 128
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Yogyakarta- Kesibukan masyarakat menyambut hari raya qurban sudah mulai terlihat semenjak H -7. Tidak sedikit jalanan yang ada di perkotaan Yogyakartadiwarnai dengan iklan hewan qurban, iklan lembaga penyalur hewan qurban, amil zakat dll. Sudah menjadi tradisi masyarakat muslim Yogyakarta dan bahkan umat muslim seluruh dunia, dalam penyambutan hari besar Islam dengan meriah.

Kondisi pasar di Jogjakarta juga sudah tidak seperti dihari-hari biasa. Saat ini sudah terlihat ramai dengan aktifitas jual beli hewan qurban. Kesibukan pun turut dialami oleh Lembaga Kesehatan Hewan Yogyakarta (LKHY), untuk memriksa hewan yang layak dikonsumsi masyarakat. Kesibukan juga dialami oleh sebahagian masyarakat pengurus masjid setempat, untuk mengajukan proposal permohonan hewan qurban ke lembaga-lembaga penyalur hewan qurban. Seperti yang dialami Lembaga pendidikan Islam UICCI Cabang Yogyakarta, yang juga aktif dalam penyaluran hewan qurban dari Turki ke Seluruh Indonesia, terutama di Yogyakarta. Bahkan ini sudah menjadi rutinitas UICCI Yogyakarta setiap tahun. “2 hari ini, sudah ada beberapa proposal yang udah sampai kepada kami, dan ada juga sejumlah masyarakat yang memilih langsung bertatap muka dan mengatas namakan pengurus Masjid masing-masing”, ujar Pembina UICCI Yogyakarta, (3/10). Dalam penyaluran hewan qurban dilaksanakan secara teratur.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun