"Ya makanya kasihan Pak Gubernur capek," ucap Saefullah, kepada wartawan di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Jumat (14/2/2020).
Adalah Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah yang rasanya saat ini paling memahami apa yang dirasakan sang atasan, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Kepada wartawan di Balai Kota DKI Jakarta, Saefullah mengatakan bahwa dirinya merasa iba kepada Anies capek karena sering disalahkan.
Terakhir, memang Anies lagi-lagi disorot publik .
Sebuah surat yang ditandatanganinya dan bertujuan  menginformasikan kepada  Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno  soal rekomendasi dari Tim Ahli Cagar Budaya (TACB) untuk lintasan Formula E di Monas menuai Polemik.
Dalam surat itu  tertulis 'ada rekomendasi dari TACB' untuk lintasan Monas, padahal sebenarnya belum.
Begini isi suratnya, "Dalam rangka menjaga fungsi, kelestarian lingkungan dan cagar budaya di Kawasan Medan Merdeka dalam pelaksanaannya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah memperoleh rekomendasi Tim Ahli Cagar Budaya Provinsi DKI Jakarta yang dituangkan dalam surat Kepala Dinas Kebudayaan tanggal 20 Januari 2020 nomor 93/-1.853.15 tentang penyelenggaraan Formula E 2020," tulis Anies dalam suratnya.
Kalimat telah memperoleh rekomendasi itu serta merta dibantah oleh Ketua TACB Provinsi DKI Jakarta Mundardjito. Â Ia mengaku tak merekomendasikan pegelaran Formula E di kawasan Monas, Jakarta Pusat.
Jadi darimana pengakuan adanya rekomendasi itu? Apakah manipulasi seperti yang dituduhkan oleh Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi ?
Ketika Anies menggunakan jurus "diam" yang nampak berhasil di polemik revitalisasi Monas, Saefullah muncul sebagai juru bicara pemerintah. "Kagak ada. Kesalahan itu kan siapa saja bisa salah. Ya salam hangat buat Pak Ketua (DPRD DKI)," ucap Saefullah.
Persoalan ini bahkan sudah menular dan  nampak saling menuding.
Saefullah berharap Mawardi, Kepala Biro Kepala Daerah DKI untuk yang bertanggung jawab. Â "Tanya Pak Mawardi () harusnya kalau ada kekeliruan naskah, salah input yang mengetik kali ya, diperbaiki saja. Tanya Mawardi ya," ucap Saefullah.