Setelah Liga Champions menuntaskan laga leg kedua perempat final sekaligus memastikan kontestan semifinal kemarin, maka dini hari tadi kompetisi Europa League atau Liga Eropa juga telah memastikan klub yang berhasil lolos ke babak semifinal.
Tidak seperti Liga Champions yang menghasilkan kejutan seperti lolosnya Ajax Amsterdam dan Tottenham Hotspurs di semifinal, kali ini kompetisi Liga Eropa tidak terlalu menghasilkan hal serupa.
Di San Paulo, klub Italia, Napoli tidak sanggup menahan laju Arsenal. Setelah kalah di leg pertama 0-2 di Inggris, kali tim asuhan Carlo Ancelotti tersebut juga harus menyerah kalah atas Napoli,0-1.
Arsenal yang bermain rapi dalam pertandingan ini berhasil menahan gempuran Lorenzo Insigne cs dan mencuri gol melalui tendangan bebas cantik striker mereka asal Prancis, Alexandre Lacazette di babak pertama.Â
Napoli terus menekan bahkan unggul penguasaan bola hingga 65 persen dengan tendangan mengancam 15 berbanding 5.Â
Akan tetapi, tidak selamanya tim yang mendominasi harus menang. Â Kekalahan Napoli ini dengan sendirinya membuat habis sudah wakil Italia di kompetisi Eropa, setelah kemarin Juventus juga tersingkir di Liga Champions.
Di Stamford Bridge, dalam drama 7 gol, Chelsea melangkah ke semifinal setelah menghabisi perlawanan wakil Ceko, Slavia Prague.Â
Unggul di babak pertama hingga 4-1 melalui aksi brilian Pedro Rodriguez yang mencetak brace, di babak kedua Eden Hazard cs sempat lengah hingga dikejar hingga 4-3.
Akan tetapi perlawanan Slavia hanya sampai disitu saja, karena The Blues mampu mempertahankan keunggulan hingga 90 menit berakhir.
Maurizio Sarri,pelatih Chelsea asal Italia, tersenyum lega, karena peluang menghasilkan gelar bagi Chelsea musim ini kembali terbuka karena di Liga Inggris, Sarri kesulitan bersaing dengan Liverpool dan Manchester City.