Berbagai pertunjukan disuguhkan dipanggung yang begitu megah ditampilkan mulai dari kesenian Bali, pertunjukan music modern dan tradisional, fashion show, hingga kreativitas pemuda. Selain itu juga saat Sanur Village Festival (Sanfest) 2016 dapatkita temukan stand-stand makanan yang begitu menggugah selera. Tak ketinggalan stand-stand dari UMKM Bali dan daerah-daerah di Indonesia turut meramaikan kehadiran Sanfest 2016.
Untuk masuk ke lokasi Sanfest tidak dipungut biaya. Hanya cukup membayar tiket karcis saja. Rizki Munandar salah seorang pengunjung Sanfest2016mengaku sangat antusia untuk hadir dalam Sanfest 2016. “ Seru dan keren banget acara Sanfest ini, nggak pernah ketinggalan untuk hadir setiap tahunnya” ungkapnya.
Sanur Village Festival 2016 juga menjadi daya tarik wisatawan mancanegara untuk berkunjung ke lokasi acara. Mereka Nampak berbaur dengan penududuk lokal untuk menikmati setiap hiburan yang tampil saat acara berlangsung.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H