Pantai Melasti begitu unik karena ketika kita sudah masuk areal Pantai Melasti banyak ditemukan gua-gua berkarang kecil. Wisatawan yang berkunjung banyak menjadikan gua karang yang ada disekitar Melasti untuk berteduh sekaligu meletakkan barang bawaan mereka. Meskipun kecil keberadaan gua yang berukuran kecil ini bisa menampung sepluh sampai lima belas orang. Di lokasi Pantai Melasti ada dua buah kamar kecil untuk membilas badan sehabis berenang di Pantai Melasti. Wisatawan yang datang membawa kendaraan roada dua dan empat tidak dikenakan biaya parkit ( note : saat berkunjung kesana tidak ada petugas parkir).Penulis sarankan untuk ke Pantai Melasti sekita pukul 13.00 s/d 17.30 wita karena kondisi Pantai masih surut.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H