Mohon tunggu...
Herdian Armandhani
Herdian Armandhani Mohon Tunggu... Jurnalis - Pemuda yang Ingin Membangun Indonesia Melalui Jejaring Komunitas

Kalau Tidak Mampu untuk Menjadi Pohon Beringin yang Kuat untuk Berteduh, Jadilah Saja Semak Belukar yang Sisinya Terdapat Jalan Setapak Menuju Telaga Air

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Melihat Lebih Dekat Hiruk-Pikuk Sanur Village Festival 2015

30 Agustus 2015   18:58 Diperbarui: 30 Agustus 2015   18:58 211
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Satu lagi event yang sangat ditunggu-tunggu warga Kota Denpasar setiap tahunnya. Apalagi kalo bukan Sanur Village Festival 2015. Sanur Village Festival berlokasi di Maisonette Area Inna Grand Bali Beach. Penyelenggaraan Sanur Village Festival (Sanfest) tahun ini memasuki tahun ke sepuluh. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kegiatan Sanur Village Festival mengundang berbagai bintang tamu yang sangat menghibur warga Kota Denpasar diantaranya Balawan, Ayu Laksmi, Gede Bagus X Factor, Dialog Dini Hari, Endah & Resa, Mike Mohede (Jawara Indonesia Idol 2005) dan masih banyak lagi. Sanur Village Festival 2015 diselenggarakan dari tanggal 26 s/d 30 Agustus 2015 dari pukul 17.00 – 23.00 wita. Untuk mengunjungi lokasi Sanur Village Festival disarankan untuk menggunakan kendaraan roda dua karena parker kendaraan roda empat terkadang sangat penuh.

Stand-stand yang ada di Sanur Village Festival sangat beragam mulai dari stand yang menyajikan makanan, stand yang menjual berbagai minuman berakohol kelas dunia, dan stand kerajinan. Di stand-stand kerajinan kita akan melihat berbagai kerajinan mulai dari pakaian yang terbuat dari kain khas bali yakni kain endek. Pecinta batu akik tentunya akan berlama-lama distand yang satu ini karena menawarkan berbagai koleksi batu akik yang sangat indah. Di Panggung utama para musisi setiap harinya menghibur masyarakat. Ada juga kolaborasi tarian bali dan budaya dari Provinsi serta Negara lain seperti Jepang. Ada satu stand menarik para masyarakat yang datang yaitu stand yang diadakan oleh Bank Indonesia. Stand Bank Indonenesia diadakan untuk menedukasi masyarakat agar beralih menggunakan uang non tonai. Di Stand Bank Indonesia ada games semacam Who Wants To be Be Milionare dimana kita akan menjawab setiap pertanyaan. Bila kita berhasil menjawab akan mendapatkan hadiah seperti baju, stiker, power bank dan masih banyak lagi.

Sanur Village Festival 2015 tak hanya dikunjungi warga lokal. Wisatawan yang kebetulan sedang berlibur di Pulau Dewata juga hilir mudik di stand-stand yang tersedia. Philipe, salah satu wisatawan asal Prancis yang kebetulan penulis ajak wawancara mengaku sangat senang dan terhibur dengan penyelenggaraan Sanur Village Festival. Ia juga mengatakan akan datang kembai ke Bali tahun depan untuk berkunjung ke Sanur Village Festival selanjutnya.


Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun