Saat menyaksikan tayangan iklan komersial distasiun televisi RCTI ada sebuah sinetron yang akan segera tayang dan gencar dipromosikan. Nama sinetron ini adalah Bastial Steel Bukan Cowok Biasa. Pemeran utamanya adalah mantan personel Cowboy Junior ( Kini setelah ditinggal Bastian Menjadi CJR) yaitu Bastian. Sinetron ini bukanlah sinetron yang jalan ceritanya serius seperti Tukang Bubur Naik Haji, Anak-Anak Manusia, ataupun Catatan Hati Seorang Istri. Sinetron ini sepertinya karena berisikan pemain remaja semua maka dapat ditebak jalan ceritanya pasti akan seputar percintaan remaja sekolah. Tapi, ada cukup menggangu dari cupilkan promosi sinetron ini. Atribut dankarakter sinetron ini seperti menjiplakfilm Harry Potter yang dibintangi Daniel Radcliffe, Rupert Grind,dan Emma Waston.
Bastian Steel pemeran utama disinetron ini tampak membawa tongkat sihir seperti layaknya Harry Potter yang bersekolah di Sekolah Sihir Hogwarts. Selain itu ada adegan dimana Bastian dan para pemain pendukung sinetron ini menggunakan mobil terbang seperti dipotongan film sekuel Harry Potter kedua yaitu Harry Potter and The Chamber of Secret (Harry Potter dan Ruangan Rahasia). Lalu ada cuplikan saat Bastian menusuk sebuah buku berwarna hitam dengan benda seperti taring seperti adegan saat Harry Potter berhadapan dengan Tom Marvolo Riddle alias Lord Voldemort di sekual Harry Potter kedua.
Sangat disayangkan sekali bila memang sinetron yang belum tayang ini menjiplak jalan cerita dari film Hollywood sekaliber Harry Potter. Padahal masih banyak ide yang dapat dibuat oleh sineas-sineas di Indonesia dalam membuat jalan cerita sinetron. Sebelumnya stasiun televisi RCTI diprotes karena menanyangkan Kau yang BErasal dari Bintang yang dibintangi Nikita Willy dan Morgan Oey. Sinetron yang sempat dihentikan tersebut menjiplak tayangan sintron Korea dan tidak meminta izin membuat versi Indonesia. Semoga sineas-sineas di Indonesia dapat membuat tayangan sinetron yang idenya masih segar dan tidak menjiplak karya dari film luar negeri.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H