MUSIRAWAS
Hutan adat Bulian sebelumnya merupakan wilayah bersejarah dan perlu dipertahankan karena ditumbuhi kayu jenis ulin yang sangat langka, terang Kabag Humas Pemerintah Kabupaten Musirawas Edi Zainuri, Rabu (19/6) belum lama ini diruang kerjanya.Kawasan hutan adat Bulian di Desa Beliti Jaya, Kecamatan Muara Kelingi, Kabupaten Musirawas,Sumsel, akan dijadikan obyek wisata alam selain mengembangkan obyek wisata lainnya.
Hutan Bulian yang luasnya sekitar 50 hektare itu saat ini terdapat sebanyak puluhan ribu batang kayu ulin, dengan dia meter di aras 1,5 meter dan tinggi mencapai 50 meter, ia menuturkan, hutan Adat Bulian adalah Potensi yang baik untuk dijadikan sebagai Kebun Raya seperti Kebun Raya Bogor, Jabar sekaligus menjadi wisata ilmu pengetahuan Botani.Kayu-kayu ulin tersebut sebelumnya ditanam leluhur yang merupakan tokoh adat Muara Kelingi menjadikan daerah itu sebagai hutan adat sekaligus menjadi sumber air bagi warga setempat. Hingga saat inimenjadi pengawasan dinas kehutanan setempat untuk menjaga kelestarian kayu ulin atau kayu berkualitas ekspor yang sudah langka.
Kayu itu disebut warga setempat kayu besi selain menjadi bahan baku pembuatan tiang rumah di atas rawa atau tepian sungai, juga dijadikan bantalan rel kereta api karena kayu itu tahan terendam air.Sedangkan obyek wisata lainnya yang akan dikembangkan adalah Pondok Danau Aur di Kecamatan Sumber Harta dan Bukit Cogong yang kaya akankayu-kayu alam yang bisa dijadikan bahan baku obat-obatan tradisonal, "terangnya. (ar)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H