Mohon tunggu...
Aris Armunanto
Aris Armunanto Mohon Tunggu... Lainnya - Penghobi jalan pagi.

Hati yang gembira adalah obat yang manjur,...(Amsal 17:22).

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Serunya Pendakian Gunung Ungaran Lintas Jalur: Mawar - Kebun Teh Medini

1 Mei 2024   20:14 Diperbarui: 2 Mei 2024   06:43 5382
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mendaki gunung merupakan salah satu aktivitas yang saya sukai. Olahraga sekaligus healing. Cukuplah sebulan sekali. Sebagai pelengkap jogging dan renang, olahraga rutin saya.

Sungguh beruntung saya tinggal tak terlalu jauh dari beberapa gunung favorit para pendaki, salah satunya adalah Gunung Ungaran. Gunung ini terlihat elok membingkai ujung hamparan sawah luas dimana saya biasa lari pagi di jalan rabat beton yang membelah sawah.

Hari sabtu 20 April merupakan pendakian saya yang ke 6 kalinya ke puncak Gunung Ungaran. Berkat Tuhanlah sehingga di usia yang ke 53 tahun ini, saya masih bisa menikmati ciptaan-Nya yang sungguh indah.

Puncak Gunung Ungaran berada pada elevasi 2.050 mdpl. Dikenal sebagai gunung berapi stratovulkano, yaitu gunung berapi yang landai di kaki namun curam di puncak. Ini terbentuk karena aliran lava dan abu vulkanik mengeras sebelum menyebar jauh (id.m.wikipedia.org).

Dua jalur pendakian Gunung Ungaran yang jadi favorit para pendaki, yakni via Perantunan dan Mawar. 

Jika kamu menyukai medan pendakian yang nyaman dan menyuguhkan panorama sabana yang indah, jalur Perantunan jadi pilihan yang tepat. 

Sedangkan jika melalui Mawar Camp Area, kamu akan melewati hutan yang lebih lebat, asri, dan sejuk. Di jalur ini kamu akan menjumpai mata air. Selain itu konturnya yang berbatu-batu, terutama setelah Pos 5, sungguh menjadi tantangan yang sangat mengasyikkan ketika menuju ke puncaknya. Adrenalin pun akan meningkat.

Basecamp Gunung Ungaran via Mawar berlokasi di Jl. Goa Jepang, Kluwihan, Sidomukti, Kecamatan Ungaran Barat, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Basecamp pendakian tersebut berada di kawasan wisata Umbul Sidomukti yang baru buka pada pukul 07:00. Tiket masuk untuk weekend Rp. 10.000, plus parkir sepeda motor Rp. 3.000, dan Rp. 5.000 untuk mobil.

Sedangkan ketika sampai di Pos Mawar, dikenakan biaya registrasi  Rp. 20.000. Perinciannya; tiket Perhutani untuk masuk wisata Gunung Ungaran Rp. 15.000 (sudah termasuk asuransi), tiket perawatan jalur dan fasilitas basecamp Rp. 5.000, dan ditambah biaya parkir sepeda motor Rp. 5.000, dan Rp. 10.000 bagi yang membawa mobil.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun