Universitas Jember sebagai universitas yang memegang dan menjunjung tinggi tridharma perguruan maka perlu turun dan ikut serta dalam pengabdian masyarakat. Melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M)Universitas Jember ikut andil terhadap pengabdian masyarakat melalui kelompok Kelompok Keris-DIMAS: Kebijakan Pembangunan dan Pengembangan Wilayah Berkelanjutan menunjukkan bahwa Perguruan Tinggi dalam hal ini adalah Universitas Jember bukan sebagai menara gading terkait pembangunan perdesaan tetapi turut memberikan kontribusi aktif secara nyata dalam pembangunan desa.
Pembangun desa dapat tercapai apabila diimbangi dengan meningkatnya kualitas SDM perangkat desa yang berkualitas dan visioner. Salah satu desa di Kabupaten Bondowoso yaitu Desa Pakisan Kecamatan Tlogosari mempunyai potensi sumber daya alam dan ekonomi yang belum terkelola dengan baik sehingga menjadikan desa tersebut belum maju dan mandiri.
Salah satu solusi dalam meningkatkan dan mengembangkan kapasitas aparatur Pemerintah Desa Pakisan Kecamatan Tlogosari Kabupaten Bondowoso dengan menambah intensitas keikutsertaan aparat desa dalam shourt course/pelatihan melalui Sekolah Pamong Pemerintahan Desa dengan memperbanyak waktu dan pendalaman materi disertai praktek tentang manajemen pemerintahan desa, perencaaan pembangunan desa, pengelolaan keuangan desa. Disamping meningkatkan intensitas pendampingan dengan melibatkan pendamping Desa dan Lembaga Pemerhati Desa, agar mampu dan profesional dalam menjalankan tugas, fungsi, dan perannya dalam mewujudkan prinsip-prinsip pemerintahan yang baik.Â
Sekolah pamong sebagai instrumen strategis yang diharapkan dapat memberikan dukungan untuk meningkatkan kapasitas perangkat Desa Pakisan dalam mengkonstruksi perencanaan pembangunan dan pemerintahan Desa Pakisan Kecamatan Tlogosari Kabupaten Bondowoso. Sekolah pamong merupakan program pembinaan desa yang diinsisasi dari dosen program studi ekonomi pembangunan FEB Universitas Jember. Kegiatan tersebut di inisiasi dari bulan Agustus-Desember dengan diketuai oleh Dr. Endah Kurnia Lestari, S.E., M.E. selaku Ketua Keris-Dimas: Kebijakan Pembangunan dan Pengembangan Wilayah Berkelanjutan
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H