Pokoh Kidul(12/08/2022), Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) TIM II Universitas Diponegoro yang dilaksanakan di Desa Pokoh Kidul, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri telah terlaksana dengan mengangkat tema “Pemberdayaan Masyarakat Berbasis SDG's”. Arindha Prameswari(19), mahasiswa S1-Teknik Geologi Universitas Diponegoro merupakan salah satu mahasiswa yang melaksanakan kegiatan KKN periode 2021/2022 di Desa Pokoh Kidul, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri. Berdasarkan survei kondisi daerah Desa Pokoh Kidul, mahasiswa ini menilai bahwa penting bagi masyarakat untuk mengetahui dan memaksimalkan potensi wisata yang berada lokasi tempat tinggalnya. Desa Pokoh Kidul berbatasan langsung dengan Waduk Gajah Mungkur yang membuat desa ini memiliki banyak potensi wisata.
Dengan besarnya potensi ini mahasiswa memberikan inovasi pembuatan booklet dan poster promosi tempat-tempat wisata di Desa Pokoh Kidul. Booklet dan poster ini berisi informasi umum terkait dengan lokasi wisata, fasilitas yang ditawarkan di tempat wisata tersebut, biaya dan jam buka. Program ini kemudian diintegrasikan dengan inovasi INPOKID yang berbasis Whatsapp tanpa harus membuat aplikasi atau website baru yang mudah digunakan oleh masyarakat Desa Pokoh Kidul.
Inovasi ini mampu mengirimkan pesan secara otomatis atau disebut sebagai chatbot whatsapp yang menampung informasi wisata desa Pokoh Kidul yang sangat mudah untuk diakses. Program ini bertujuan untuk mempermudah penyampaian informasi sekaligus mempromosikan tempat-tempat wisata di Desa Pokoh Kidul. Beberapa tempat wisata yang ada di Pokoh Kidul antara lain adalah Patung Bedol Desa, Landasan Pacu, Jembatan Sesek, Lorencia Waterpark dan masih banyak lagi.
Inovasi ini kemudian diserahkan dan disosialisasikan kepada masyarakat yang bertempat di Balai Desa Pokoh Kidul pada hari Kamis, 4 Agustus 2022. Sosialisasi ini juga turut dihadiri oleh segenap perangkat desa, ketua BPD, ketua dan wakil ketua TPPKK, ketua LPM dan KPM, pendamping desa, serta ketua kader kesehatan Desa Pokoh Kidul. Penyerahan inovasi INPOKID diawali dengan sosialisasi latar belakang inovasi serta tata cara penggunaan inovasi dilanjutkan dengan simulasi penggunaan oleh inovasi oleh tamu undangan.
Booklet dan poster juga diserahkan dan dipublikasikan kepada Kantor Desa Pokoh agar masyarakat yang berkunjung dapat mengetahui daerah-daerah wisata Desa Pokoh Kidul. Diharapkan dengan adanya booklet, poster, dan sistem informasi INPOKID ini dapat menjadi ajang promosi dan masyarakat dapat lebih mengenal daerahnya sendiri dan akan tertarik mengunjungi daerah-daerah wisata di Desa Pokoh Kidul itu.
Oleh:
Arindha Prameswari – Teknik Geologi (21100119130060)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H