Bukan hari yang biasa saya dipanggil khusus
Oleh bos saya di kantor....
Rapat internal lembaga tentu hal yang lumrah di setiap organisasi,
Tapi yang menjadikannya spesial pake telor adalah
Saya dipanggil bersama Manajer HRD kantor…
Owh Owh Owh….
Imajinasi saya bermain.
Tentu ada dua peluang kini,
Saya tidak diperpanjang hidupnya di lembaga ini
Atau
Penderitaan saya yang semakin lama…. (becanda)
Setelah Pembadaian Otak yang cukup lama
diskusi sana-sini, ngalor-ngidul, ngulon-wetan
Bu Direktur pun membacakan hasil Psiko-test yang saya ikuti
kurang lebih satu tahun yang lalu itu…
Hasilnya sangat menakjubkan…!
Psiko-test itu mampu membedah kepribadian saya
dengan hasil yang sama
Dengan apa Ibunda saya sering nasihatkan kepada saya….
Bayangkan,
Analisa test yang saya ikuti kurang lebih 2 jam itu
Mampu menandingi “analisa” Ibunda saya selama 27 tahun lebih
Tentang diri saya ini.
Kekurangan, kelebihan, kekuatan dan kelemahan karakter pribadi
Semua terbedah sangat "telanjang"…!!
Entahlah, apa memang psikotest begitu mungkin yah?
hehehe....
Tapi,
Kini hanya tersisa satu.
Mulai hari ini
Saya sudah berniat,
Jika bukan dalam keadaan terpaksa,
SAYA TIDAK MAU LAGI IKUT PSIKO-TEST….!!
*curhat pasca shock mengetahui hasil psikotest
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H