Mohon tunggu...
Arieza Marsella
Arieza Marsella Mohon Tunggu... karyawan swasta -

21 yrs old || a Woman in LDR || born to be Milanisti || Trisakti Economic Graduated ||

Selanjutnya

Tutup

Catatan

My Graduation Day

27 November 2012   13:00 Diperbarui: 24 Juni 2015   20:35 113
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13540210402122144501

Rasa haru terbesar yang menjadi penutup di tahun ini adalah ketika sang master of ceremonies menyebut dengan jelas kalimat: “Arieza Marsella, Sarjana Ekonomi dengan predikat pujian cumlaude” yang bergema bebas mengudara. Jumat 27 November 2012 dan Plenary Hall JCC sebagai saksi bisu di momen berbahagia ratusan wisudawan dan wisudawatii hari itu.

Alhamdulillah Ya Allah.. puji-pujian syukur rasanya masih belum bisa menggambarkan betapa besar rasa terimakasih yang ingin aku ungkapkan atas betapa luar biasa anugerah yang Kau berikan selama 21 tahun aku hidup.

Masih teringat jelas dalam benakku, saat masih sekolah dasar dulu. Saat dimana mama dengan semangat pendidikannya yang berapi-api selalu menekankan kepada aku dan kakakku, untuk menuntut ilmu setinggi-tingginya. Karena ilmu itu adalah bekal dan perisai yang niscaya menuntun kita untuk selalu berada pada kebaikan dunia maupun akhirat. Begitu pesan beliau saat itu.

Aku dan keluargaku dulu berasal dari keluarga super sederhana, dengan sebuah motor butut sebagai alat transportasi kami, dengan kebiasaan lebih suka menyimpan uang daripada membelanjakannya, dengan satu piring nasi goreng yang sering kami makan bagi berempat. Satu hal yang berhasil ku pelajari di dalamnya, keikhlasan kami menjalaninya dan semangat juang kami yang tanpa pernah patah.

Memasuki tahun demi tahun, kami pun berhasil melewati masa terberat tidak hanya dalam hal ekonomi tapi juga krisis kepercayaan diri. Sampai akhirnya dunia berputar, dan kini Tuhan sepertinya begitu percaya pada keluargaku karena mengamanahkan rezeki yang berlimpah, sehingga kini kami bisa lebih meningkatkan frekuensi tangan diatas.

Papa, Mama, dan kakakku.. tanpa kerja keras, kasih sayang dan perhatian kalian. Aku tidak akan pernah ada disini dan hari ini.

Sahabat-sahabatku, Anna, Arnita, Eka, Elis, Galuh, Hanum, dan Bowo. You’re rock! I love you all as always …

Geng di kampus, Alinda, Irtha, Nana, Fany, Nency, Rina, Vira, Tiyara, Tody dan Aly.. I’ll be missing you …

Berbicara mengenai menuntut ilmu, rasanya akan hampa tanpa membicarakan cinta di dalamnya. Hahaa bukan maksud mau curhat, tapi emang mau curhat :P

Hanya ada dua pria yang benar-benar ada dalam kehidupan kuliahku, yang satu hanya bertahan sampai aku menginjak semester dua, masalah perbedaan prinsip dan jarak (saat itu dia kuliah di Bandung) menjadi salah satu faktor kami memutuskan “udahan”. Pria dengan otak cerdas yang sering unggul di setiap pelajar excact. Berkat dia, aku jadi punya motivasi besar banget supaya punya IPK tinggi, dan Alhamdulillah tercapai.

Dan yang satunya lagi, ini dia yang spesial bahkan teramat spesial sampe aku jadi berubah menggendut saking bahagianya. Memasuki tahun ke-3 kami bersama, dari mulai kuliah, sampai akhirnya saat ini kami sama-sama sedang meniti karier kami di dunia kerja. Dia di terima di perusahaan milik Singapura yang menempatkan dia bekerja di Batam pada akhirnya (hohooo LDR lagi)… sosok sabar yang bener-bener selalu ada di saat aku paling terpuruk sekalipun.. yg paling berkesan tentu saja saat dia nemenin aku interview di Kompas Gramedia sampai akhirnya Alhamdulillah aku diterima di kompas.com

Aku saat ini masih 21 tahun, dengan segenap mimpi dan harapan yang masih banyak belum tercapai.. aku tahu perjalananku masih panjang, tapi minimal dimulai dengan hari ini, aku berjanji dalam hati aku harus bisa jauh lebih sukses di setiap harinya.

Well tulisan ku ini seperti sebuah kata pengantar dalam tugas akhir versi non formal … hahahaa tapi ini memang realita dan merupakan sepersen dari catatan harianku.

Terimakasih untuk yang menyempatkan membaca :)

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun