Mohon tunggu...
Arief Purnama
Arief Purnama Mohon Tunggu... Guru - Guru kampung

hanya dari seorang arief | tetap tersenyum

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Meneladani Akhlak Nabi di Masa Pandemi

22 Oktober 2021   15:15 Diperbarui: 22 Oktober 2021   16:02 1617
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Oleh: Arief Purnama, S.Pd

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dimasa pandemi dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang sangat ketat. Mulai dari menggunakan masker, mencuci tangan sebelum memasuki tempat acara, menjaga jarak tempat duduk dan tidak bersalaman. 

Setidaknya itulah yang dilakaukan oleh SMPN 17 Kota Bekasi, di masa pandemi ini dimana Pembelajaran tatap muka dilaksanakan secara terbatas, tidak menjadi penghalang bagi pelaksanaan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. 

SMP Negeri 17 Kota Bekasi Melaksanakan kegiatan pembelajaran tatap muka terbatas dan pembelajaran jarak jauh secara daring. kegiatan pembelajaran yang dilaksanakan secara daring, seperti penilaian maupun asesmen harus mengkedepankan sifat jujur. Dalam mengerjakan soal peserta didik harus jujur tidak mencontek atau menerima bantuan jawaban. Setidaknya itulah pesan dari Kepala SMPN 17 Kota Bekasi saat sambutan di acara tersebut. 

Dalam sambutannya Ibu Tri Wahyu Retnaningsih, M.Pd menyampaikan pesan kepada peserta didik untuk menauladani akhlakul qarimah yang dicontohkan oleh Baginda Nabi Besar Muhammad SAW. 

"Dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran secara daring, para peserta didik harus mengedepankan sifat jujur seperti sifat yang dimiliki Nabi Muhammad SAW" Tegas Ibu Tri yang merupakan kepala sekolah penggerak. 

"Jika kita ingin berhasil dan sukses sebagai murid kita harus jujur dalam bertuturkata dan bersikap" Lanjutnya

Dokumen pribadi
Dokumen pribadi
Acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW diperingati dengan sangat sederhana. Dihadiri hanya oleh siswa kelas 8 sejumlah 50% saja sebagian lagi mengikuti dari rumah masing-masing. Begitu juga siswa kelas 7 dan 9 mengikuti kegiatan maulid dari rumah. 

Acara dimulai tepat pukul 06.30 WIB. Diawali dengan pembacaan Dzikir dan Yaasin yang dipimpin oleh Bpk Ust. Ahmad Suhaimi, M.Pd. Disusul dengan pembacaan Qishoh Maulid oleh ibu-ibu guru yang dikomandoi oleh Ibu Hj Ida Mahfiah, S.Pd. Acara semakin khusuh dan khidmat ketika siswi Ayra Zuhrufa kelas 9 melantunkan ayat-ayat suci Al-Quran. 

Ketua Panitia adalah Bpk Ust Muhammad Ali, S.Pd. Dalam sambutannya beliau mengucapakan terima kasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung terlaksananya kegiatan Maulid ini yang memang setiap tahun menjadi agenda rutin. 

Dokumen pribadi
Dokumen pribadi
Pada kesempatan kali ini juga dihadiri oleh Ketua Komite Sekolah. Dalam sambutannya Bpk Adang Permana menyampaikan rasa bangga dan apresiasi pada sekolah yang selalu menyelenggarakan kegiatan peringatan hari-hari besar keagamaan yang mana hikmahnya sangat bermanfaat bagi pendidikan siswa siswi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun