Aku hanya bisa menatapnya
Lembar demi lembar aneka warna
Namun aku tak mengerti apa
Lalu datang seseorang padaku
Menatap wajah yang menyiratkan keinginan tahu
Dia tersernyum dan mengambil buku itu
Perlahan dibacakannya dengan sepenuh kalbu
Aku melihat betapa mudah baginya
Tanpa ragu membuatku bertanya
Bagaimana dia bisa mengerti semua
Isi buku yang tadi hanya bisa kutatap netra
Kunci utama adalah bisa
Membaca setiap kata
Mengeja setiap aksara
Menolong tahu segala makna
Aku terpesona
Besar pula inginku
Ternyata mudah saja
Memberantas buta huruf itu
Hanya mau, mau, dan mau
Belajar, belajar, dan belajar saja
Sehingga pada akhirnya ku mampu
Mengerti isi buku sendiri tanpa dibacakan oleh dia
Kini aku suka membaca
Kisah pada suatu masa memberiku motivasi
...
Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
5 Februari 2023
3-2.465
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H