Sepasang harta karun anugerah Tuhan
Menikmati keindahan alam semesta ciptaan
Pun terkadang memandang gedung-gedung perkantoran
Hingga akhirnya kini terpaksa menatap laptop seharian
Aku harus bagaimana memberimu kesempatan
Untuk istirahat sejenak tak hadapi pekerjaan
Namun jika semua sisi tanggung jawab di hadapan
Pada akhirnya membuatmu bekerja melewati batas aturan
Maafkanlah,
Jika kedua mata telah lelah
Ketika aku hanya ingin sejenak memejamkan saja
Akankah ini menjadi penghalang tanggung jawab hingga tuntasnya
Entahlah
Terkadang aku kalah
Oleh rasa lelah
Yang menyelimuti kedua netra indah
Pada sepasang netra yang telah lelah
Di sunyinya malam ini, beristirahatlah
...
Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
4 Maret 2021
Artikel ke 1389
Netra=mata
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H