Aku tahu tak ada guna bicara
Tentang salah siapa semua yang menimpa
Alamkah yang sedang marah
Ataukah musim penghujan yang sedang melimpah
Namun jika genangan air coklat itu meninggi
Rasa batin ingin ikut emosi
Menjaga agar tetap dalam ketenangan
Nyatanya cemas akan banyak kehilangan
Bila rumah hunian menjadi tempat berdiam
Agak lama genangan air coklat itu tinggal menyapa
Merusakkan aneka barang membuat runyam
Membangkitkan amarah dan kesedihan pada jiwa
Kepada Yang Kuasa kupanjatkan doa
Setidaknya bolehkah hujan tak turun dulu
Agar genangan air coklat itu tak bertambah melulu
Membuat susah hati menaikkan syukur seperti biasa
Hai genangan air coklat di sekitar
Bisakah kau lebih cepat pergi ke perhentianmu
...
Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
18 November 2020
Artikel ke 1168
Turut prihatin dengan bencana banjir besar menimpa beberapa desa di Kabupaten Cilacap
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI