Masih sama seperti hari-hari yang berlalu
Masih juga berteman hanya buku-buku
Tak ada kawan yang lebih baik dari itu
Bebas memilih tema yang ku mau
Aku menikmati setiap larik kalimat dalam lembar putihnya
Memberi banyak pengetahuan baru bagiku
Ada cerita tentang kisah fiksi
Namun tak sedikit tentang fakta ilmu yang mengisi hati
Ini memang malam minggu
Di mana banyak yang menikmati bersama keluarga
Atau dengan rekan-rekan bersahaja
Entah mengapa aku masih saja bersama buku
Aku menikmati kebersamaan dengan tumpukan buku
Meski terkadang ada jenuh pula melirik kalbu
Namun dalam sejenak seolah isinya menarikku
Masuk kembali ke petualangan dunia di dalam lembar-lembarnya nan syahdu
Ini hanya sebuah kisah di malam minggu dari seorang kutu buku
...
Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
31 Oktober 2020
Artikel ke 1127
#BulanBahasa
Note:Â
Kutu buku = orang yang senang membaca dan menelaah buku di mana saja (berdasarkan KBBI)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H