Mohon tunggu...
Ariani Bakhitah
Ariani Bakhitah Mohon Tunggu... Penulis - The one who likes writing

Hi There, I'm Riri, would like to share experiences and thoughts..

Selanjutnya

Tutup

Hobby

Hobi Sebagai Ekspresi Diri

25 April 2021   22:55 Diperbarui: 29 April 2021   22:32 284
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Beragam cara dapat dilakukan oleh Perempuan Indonesia di waktu luangnya. Salah satunya adalah melakukan hobi sebagai kegiatan ‘selingan’ setelah lelah melakukan pekerjaan utama sehari-hari. Jenis aktivitas yang dilakukan pun beragam, mulai dari kegiatan outdoor maupun indoor yang dapat dilakukan bersama kerabat ataupun seorang sendiri. Melakukan hobi bagi perempuan adalah sebagai bentuk ekspresi diri mereka. Melakukan apa yang mereka sukai, menikmatinya, dan merasa terhibur serta fresh jiwa raga setelah melakukannya.


Besar kemungkinan hobi yang geluti dapat menjadi sumber pendapatan ‘sampingan’ atau utama bagi sebagian orang. Contohnya adalah berwirausaha, dimana mengubah hobi menjadi usaha  yang dapat menghasilkan pendapatan. Namun, diperlukan dedikasi yang luar biasa untuk mengembangkan hobi yang dimiliki menjadi pendapatan. Satu hal yang perlu diperhatikan adalah, bahwa hobi pada dasarnya adalah sebagai bentuk kegiatan untuk merileksasikan diri setelah berjuang mencapai sesuatu disetiap harinya. Sehingga, jika hobi di fokuskan menjadi sumber pendapatan maka hobi tersebut bukanlah sesuatu yang dapat menyenangkan diri, tetapi menyiksa diri sendiri. Oleh karena itu, kita harus mampu memilah hal yang hanya dapat menjadi kegiatan hobi  pribadi sebagai tempat ekspresi diri atau kemampuan menciptakan peluang dari hobi yang dimiliki menjadi sumber pendapatan.


Sebagai salah satu Perempuan Indonesia, hobi yang saya lakukan adalah menulis blog pribadi sebagai bentuk ekspresi diri, berbagi pengalaman dan pengetahuan kepada khalayak umum. Hal ini dimaksudkan agar pengetahuan yang saya miliki dapat menjadi ilmu yang bermanfaat bagi orang lain. Selain itu, traveling juga merupakan hobi lain yang saya lakukan, hal ini sebagai bentuk ekpresi diri untuk mengenal orang baru, belajar local culture yang dimiliki hingga belajar bagaimana beradaptasi dengan lingkungan baru. Hobi yang saya lakukan murni sebagai bentuk ekspresi diri, walaupun saya memiliki peluang untuk menjadikannya sebagai sumber pendapatan, namun saya tetap memilih hanya sebagai kesenangan pribadi. 


Beragam kegiatan hobi inilah yang menjadi obat ketika suasana hati keruh, pikiran jenuh, dan kekurangan ide baru. Mengalihkan pikiran ke kegiatan positif dipercaya mampu meningkatkan kerja otak dan semangat jiwa raga untuk menyelesaikan kegiatan utama yang harus dilakukan. Inilah cara yang saya lakukan sebagai hobi di waktu luang, bagaimana dengan kalian? Jangan lupa meluangkan waktu untuk melakukan hobi yang kalian senangi sebagai bentuk kasih sayang terhadap diri sendiri.


Terima Kasih.  
Ariani Bakhitah

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun