Counter-strike 2 atau CS2 merupakan permainan First Person Shooter (FPS)Â yang sangat populer dan ternama dalam genre game ini. Game tersebut dibuat oleh Valve Corporation dan dipublish oleh mereka melalui platform digital mereka sendiri, Steam.Â
Sama seperti game counter-strike sebelumnya, pemain dibagi menjadi dua tim yaitu Terrorist dan Counter-Terrorist. Tim terrorist memiliki objective untuk mengeksekusi bomb site untuk diledakan, sementara Tim Counter-Terrorist memiliki objective untuk menghalau para Terrorist dan men-defuse C4. Â
Jika Anda ingin menjadi pemain terbaik dalam game ini Anda perlu mengembangkan gameplay, gamesense, dan tentunya aim anda. Artikel ini akan memberikan tips and tricks untuk membantu anda untuk improve.
1. Pahami Senjata dan Ekonomi
Setiap senjata dalam CS2 memiliki karakter yang berbeda-beda. Pelajari senjata-senjata yang paling efektif dalam pertandingan anda. misal anda bermain sebagai Terrorist, dalam full buy round anda bisa membeli AK-47, SG553, dan AWP (jika anda bermain role sebagai awper), dalam half buy round saya rekomendasikan untuk membeli UMP atau MAC-10 namun jika duit anda minim, anda bisa membeli Deagle + kevlar saja, dalam eco round anda dapat membeli TEC-9 atau Deagle. Dan sebaliknya jika anda sebagai Counter-Terrorist. Pelajari senjata yang saya sebutkan mulai dari spray control, raw aim, dan burst. karena sejata-senjata tersebut merupakan senjata yang sangat efektif dalam pertandingan.
2. Pahami Map dan Utilities
Maps di CS2 sangatlah banyak, rekomendasi saya berlatihlah di map-map dengan pickrate tertinggi. pelajarilah rotasi, spot, dan utilities usage dalam map-map tersebut. Anda bisa melatih ini dengan pilih mode practice dan nyalakan semua option. Saya juga merekomendasikan untuk menonton para Pro-players dan mempelajari gameplaynya, dengan ini Anda dapat mengaplikasikan play-stylenya kedalam pertandingan Anda.
3. Pahami Movement
Movement dalam game ini menjadi salah satu aspek paling fundamental karena movementlah yang menentukan apa yang akan terjadi dalam pertandingan anda. misal jika anda telat 1 detik untuk mencapai mid, Anda bisa saja mati karena sudah ada musuh yang terlebih dahulu ke mid. Maka dari itu pelajarilah berbagai movement dalam game ini seperti B-hop, Counter Strafing, dan Route tercepat. Jika anda telah menguasai aspek ini, Anda dapat naik rank dengan cepat.
4. Jaga Emosi dan Komunikasi
CS2 CS2 bisa menjadi permainan yang sangat kompetitif dan emosional. Jaga emosi Anda dan hindari berbicara kasar kepada teammate Anda. Tetap tenang dan fokus pada permainan. komunikasikan informasi-informasi penting yang terjadi kepada tim dan diskusikanlah eksekusinya.
5. Analisis Permainan
Anda dapat me-record saat bermain guna untuk mereview dan membahas apa yang anda bisa improve dalam pertandingan anda, Hal ini juga dapat dilakukan dengan menonton pro-players favorite anda. Misal, saya menyukai gameplay "f0rest" saya akan menonton dia dan mempelajari apa yang dia lakukan dan mengaplikasikannya dalam permainan saya. Sebaliknya Anda dapat mencari pemain favorite anda lalu pelajari apa yang dia lakukan. Dan pelajarilah perspective musuh karena kunci dalam pertandingan adalah membaca musuh, jika anda dapat membaca musuh anda, dapat dipastikan 90% anda one step ahead dari mereka dan bisa memenangkan pertandingannya.
Dengan mengikuti trik dan tips di atas, Anda dapat menjadi pemain CS2 yang lebih baik. Ingatlah bahwa kesabaran dan dedikasi adalah kunci  dalam permainan ini. Selamat dan Sukses dalam pertandingan Anda di CS2.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H