Mohon tunggu...
iswahyudi
iswahyudi Mohon Tunggu... Guide -

Traveller - Tourism Consuntant -Tour Guide - Kawah ijen Base Camp Provider

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Membangun Destinasi Baru di Bondowoso

11 November 2015   05:29 Diperbarui: 11 November 2015   06:56 103
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Waktu ditanya kenapa dia memilih bondowoso untuk tujuan liburan tetap tiap tahunya, ia menjawab “ disini murah, tidak bising, banyak sawah, orang-orang ramah, dan saya merasa banyak mempunyai saudara” jawabnya senang dengan bahasa Indonesia sedikit terbata-bata. Kemudian dia melanjutkan” Kamu tidak bisa mendapatkan ini di Roma, di tempatku orang tidak bisa santai, tiap hari sibuk bekerja berkejaran dengan waktu, tiap orang tidak peduli dengan lainya dan satu lagi…. Biaya hidup Mahal”.

Bondowoso memang mempunyai keunggulan komparatif sebagai kota tujuan wisata long stay (tinggal lebih lama) sebagai komparasi biaya hidup di kota- kota besar dunia seperti London, Paris, Roma, New York, Amstredam rata-rata sebesar 50 juta per bulan. Sedangkan di Bondowoso untuk wisatawan tinggal seorang diri dikomparasikan 10%nya saja hanya 5 juta. Dengan 5 juta perbulan di bondowoso wisatawan tiap hari selalu mentraktir temen- teman masyarakat desa disekitar tempat dia tinggal misalnya di tamanan berupa makanan Tahu campur seharga 5 ribu. Salain itu sering membelikan oleh-oleh setiap dari bepergian memakai sepeda motor yang cukup diisi dengan bensin eceran. Berkunjung ke desa-desa dan memberikan tips adalah budaya yang biasa dia lakukan ketika mendapatkan pelayanan walaupun hanya secangkir kopi dan seiris ketela yang disajikan dengan ramah.

Dari paparan di atas mari kita bicara yang sedikit serius, yaitu tentang multiplier effect ekonomi pariwisata. Sederhana saja perhitunganya:

Biaya hidup 1 wisatawan per bulan   : Rp.5.000.000,- ( minimal)

Tinggal rata-rata 2 bulan                   : Rp. 10.000.000,-

Kalo ada 100 wisatawan                     : Rp. 10 juta x 100 wisatawan = Rp. 1.000.000.000,-

Satu milyar dalam 2 bulan…………………luar biasa.

Jadi mampu memnggerakan ekonomi lokal dengan perputaran uang sebesar Rp. 500 juta per bulan.

Sebagai warga Bondowoso secara awam menyebutkan 10 hal Bondowoso itu?

  1. Kota Tape
  2. Kota Pensiun
  3. Dikelilingi gunung sehingga udaranya sejuk
  4. Tidak punya mall ( swalayan besar)
  5. Bukan jalur (jalan) utama propinsi
  6. Tidak punya macet lalu lintas
  7. Kotanya kecil hampir seluruh wilayah adalah pedesaan, sawah , kebun dan hutan.
  8. Masyarakatnya tradisional masih menjalankan adat dan tradisi
  9. Biaya hidup masih relatih murah dari kota disekitarnya
  10. Bukan kota industry, tenaga kerja hanya sektor pertanian.

Jadi kita tahu, di balik ketertinggalan Bondowoso sebenarnya masih ada mutiara yang terpendam yang mampu mengangkat devisa dan citra pariwisata Indonesia dimata dunia.

Anda setuju?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun