"Semakin lama, baju seragam putih abu semakin usang warnanya.. Teringat di setiap titik keusangan warnanya, ada banyak sekali momen berlalu-lalang.. Tiga tahun yang terekam di otak seperti sebuah video,yang dapat ditonton kapan saja dan kadang membawa gejolak emosi. Sekarang, seragam putih abu usang sedang tidur panjang, sambil membawa setiap memori di dalamnya" (dikutip dari buku tahunan) Orang bilang, masa yang paling indah adalah masa-masa SMA….. Untuk saya yang saat ini sudah bekerja, sangat setuju tentang pendapat itu…… Dimana saat kita masih bisa bebas…… Bebas tertawa lepas, bermain, melakukan hal yang bodoh bahkan yang gila.. Hahaha Kadang bisa senyam-senyum sendiri saat teringat masa putih abu ituuu… Mengingat saat kegiatan belajar mengajar, saat istirahat, wajah para guru kita, lingkungan sekolah yang sekarang sudah banyak berubah……….. Oh yaaaa, kita juga pasti punya banyak kisah kasih di sekolah.. hihi ada seseorang yang bikin kita semangat 45 untuk bangun pagi.. Entah itu pacar, gebetan, atau sang mantan yang masih berkesan ;) Anak sekolah,, biasanya kalau lagi sekolah, mau nya libur.. begitu liburan panjang, malah pengen cepet-cepet masuk *labil banget yah… Kita semua rindu dengan suasana dan canda tawa teman-teman…. Hhhhhh semua terekam di dalam memori… Yang bisa di putar kapan saja… Kena omelan guru, copy paste saat ujian alias nyontek , berjemur di bawah terik nya matahari setiap hari senin, waaaah semua pasti punya cerita masing-masing.. Suka dan duka saat SMA masih ada di benak kita… Kita simpan baik-baik. Karena one day, akan kita curahkan itu semua dengan cara NOSTALGIA… Dari cerita yang gokil sampai yang bikin galauu...... Teringat sosok teman lama yang sudah bertahun-tahun tidak bertemu, teman seperjuangan, entah sekarang mungkin ada yang menjadi pengusaha kaya raya, pejabat, atau bahkan renternir haha no body knows.. Kangen dengan wajah lugu mereka, berharap akan di pertemukan kembali, mengulang semua kenangan..... Untuk itu saya berpartisipasi,, agar terjalin tali silaturahmi di antara keluarga besar alumni SMA Negeri 1 Bekasi, Kami mengundang kehadiran Anda beserta keluarga pada acara HUT ke 50th SMAN 1 Bekasi dan Reuni Akbar SMAN 1 BEKASI pada : Hari/Tanggal : Minggu, 10 Juni 2012 Jam : 10.00 pagi - Selesai Tempat : SMA Negeri 1 Bekasi Alamat : Jl. K.H Agus Salim nomor 181 Mari kita semua merasakan kembali rasa kebersamaan dan keakraban yang telah terjalin selama tiga tahun lamanya..... :) Thanks for Being Part of My Life, SMAN 1 Bekasi.................. ;')
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H